Bersih-bersih Kota dan Jalan Sehat, Semarakkan HUT Krakatau Steel ke-47

Dprd ied

CILEGON – Jum’at (25/8) dalam perayaan HUT yang ke-47, PT Krakatau Steel (Persero) Tbk menggelar kegiatan lomba jalan sehat yang akan digelar Minggu besok 27 Agustus 2017 di Lapangan Bapor Kota Cilegon. Jalan sehat ini akan diikuti 10.000 peserta dengan jarak 5 KM, dengan rute mengelilingi kompleks perumahan Krakatau Steel.

Banyak hadiah menarik disediakan untuk para peserta, seperti 2 unit sepeda motor, Televisi LED, sepeda, dan puluhan doorprice lainnya.

Tidak hanya itu jalan sehat ini dibarengi dengan Fun Run, dan sepeda santai. Serta diikuti oleh berbagai komunitas sepeda dan pelari di Kota Cilegon.

Selain memberikan hiburan kepada masyarakat, pada Jum’at kemarin 25 Agustus 2017. Karyawan PT KS juga mengadakan kegiatan bersih-bersih lingkungan yang dilakukan di sejumlah lokasi di Kota Cilegon dan sejumlah Masjid, salah satunya Masjid At-Taqwa.

Dengan tema ‘City Cleaning & Mosque Cleaning’, agenda ini dimaksudkan untuk lebih mengkampanyekan pentingnya kebersihan lingkungan kepada masyarakat Kota Cilegon.

Kegiatan bersih-bersih ini setidaknya diikuti 400 karyawan KS, diantaranya 55 karyawan outsourcing yang baru diangkat menjadi karyawan tetap. Tim bersih-bersih ini dibagi menjadi ke dalam 2 kelompok, yakni sebagian ke arah Taman Kota Cilegon dan sebagian lagi menuju ke Masjid At-Taqwa yang berada di Link Kelelet Kidul, Kelurahan Warnasari, Kecamatan Citangkil.

Kerja bakti karyawan KS ini dibuka langsung oleh Corporate Secretary dan panitia dari Divisi Humas KS.

Ketua Umum Panitia HUT ke-47 PT KS, Bambang Wahyu Agung mengatakan, dalam rangkaian acara HUT Krakatau Steel kali ini, PT Krakatau Steel ingin menyampaikan rasa terimakasih kepada masyarakat.

dprd tangsel

“Krakatau Steel terus berkomitmen menggandeng seerat mungkin masyarakat,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Corporate Secretary PT Krakatau Steel (Persero) Tbk Iip Arief Budiman.

Ia mengatakan, bahwa segenap karyawan Krakatau Steel memiliki komitmen untuk selalu menjaga kebersihan.

“Ini bentuk menyampaikan pesan kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar. Kita insan Krakatau Steel mempunyai kepedulian terhadap kebersihan diri dan kebersihan lingkungan,” ujar Iip.

Kerja Bakti bersih-bersih lingungan yang dilaksaakan oleh karyawan KS dalam rangkaian kegiatan Peringatan HUT KS / dok

Sementara, kegiatan bersih-bersih masjid di Link Kelelet Kidul ini direspon baik oleh warga sekitar. Selain membersihkan area luar masjid, tembok, karpet serta dinding juga dibersihkan karena akan digunakan sholat Jum’at.

Dilakukan juga pemberian bantuan cat yang kepada warga, untuk mengecat ulang dinding masjid agar cat yang sudah rusak dan kusam menjadi kembali indah.

“Warga sangat antusias dengan adanya bantuan ini. Dengan adanya acara HUT Krakatau Steel ke-47 semoga terus peduli untuk semua,” ujar Ketua DKM, Supendi. (*)

Golkat ied