Di Gunung Pinang Bakal Ada Wisata Perkemahan dan Outbound

Dprd ied

SERANG – Anda mencari destinasi wisata di akhir pekan ini, coba ke deh ke tempat ini. Adalah wisata alam Gunung Pinang, yang menjadi salah satu alternatif liburan di hari Sabtu dan Minggu, karena lokasinya yang mudah untuk diakses menggunakan kendaraan, bahkan hingga puncak bukitnya.

Di puncak, pengunjung akan disuguhi dengan wisata pemandangan serta bisa berselfi ria karena sudah disediakan tempat selfie deck. Selain itu, disini juga sering dikunjungi oleh para pecinta olahraga speda down hill, ada juga untuk sirkuit offroad.

Dijelaskan Pengurus Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wira Karya Desa Pejaten, Sahroni, wisata Gunung Pinang sedang dalam masa pengembangan karena akan disediakan beberapa fasilitas dan atraksi wisata pendukung yang lebih ciamik lagi.

“Semoga kedepan bisa lebih indah namanya juga wisata alam semoga kedepan tidak dialih fungsikan kepada hal yang lain yang merusak karena ini alam kalau dipindahkan nanti bisa rusak,” ujarnya, Sabtu (18/11/2017).

Ia juga mengatakan, Gunung Pinang sebelumnya pernah mengalami kerusakan parah, sebelum ada upaya penataan oleh masyarakat bersama dengan pemerintah.

“Dulu pernah erosi karena ada pembalakan liar, beberapa tahun ini sudah tidak ada lagi, dulu pernah kejadian longsor kalau nggak salah tahun 2014 pernah kejadian kebakaran di tiga titik. Makanya kita disini kami sering mengingatkan agar para pengunjung tidak membuang puntung rokok sembarangan,” katanya.

Ada beberapa jenis fasilitas wisata yang diwacanakan kedepannya, tetapi hal itu masih dalam kajian beberapa pihak.

dprd tangsel

“Di atas ini nanti ada untuk perkemahan, sekarang ini ada rencana pengembangan outbound mudah-mudahan kedepan jika bisa terealisasi akan ada sepeda gantung,” harapnya.

Selain itu diungkapkan salah seorang pengunjung Yuyum Yumaida warga Bayah, yang mengaku penasaran dengan postingan-postingan foto yang banyak diunggah di media sosial

“Sengaja main aja penasaran sama foto-foto yang diposting orang-orang,” katanya.

Ia merasa senang setelah mengunjungi tempat wisata tersebut karena banyak wahana untuk fotonya.

“Seneng ka soalnya banyak buat tempat selfienya bukan cuman payung-payung yang diatas doang tapi ada kupu-kupu buat selfie juga,” ungkapnya.

Diketahui objek wisata yang berlokasi di Desa Pejaten, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang ini, buka setiap harinya mulai pagi hingga pukul 17.00 WIB sore.

Sementara untuk jumlah pengunjung pada hari Sabtu ini hingga pukul 14.00 WIB tadi, diakui sudah mencapai 200 orang lebih. (*/David)

Golkat ied