Garuda Keadilan Gelar Pelatihan Kepemimpinan Organisasi di Serang

SERANG – Dalam upaya melatih daya berpikir serta jiwa kepemimpinan di kalangan mahasiswa dan pelajar, Garuda Keadilan Kabupaten Serang mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Organisasi di Markas LSP Ciruas, Minggu, (26/11/2017) kemarin.

“Pelatihan ini menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan wawasan dan skill kepemimpinan organisasi di kalangan siswa dan mahasiswa di Kabupaten Serang,” kata Irhas Nugraha, Ketua Umum Garuda Keadilan Kabupaten Serang dalam rilisnya kepada Fakta Banten.

Materi pelatihan yang disampaikan oleh Ketua Koperasi Mahasiswa FKIP Untirta Rafli Maulana tersebut mengusung tema ‘Internalisasi Nilai-Nilai Kepemimpinan Melalui Keaktifan dalam Membangun Visi dan Misi Garuda Keadilan Kabupaten Serang’.

“Banyak melakukan pelatihan seperti itu sangat bermanfaat bagi pemuda untuk menumbuhkan jiwa kepemimpinan,” ujar Irhas.

Selain itu, Garuda Keadilan optimis bahwa kader-kader pelajar dan mahasiswa hari ini adalah para pemimpin di masa depan.

“Saya juga berharap peserta dapat termotivasi untuk meningkatkan kapasitas diri guna lebih siap saat menjadi pemimpin di masa yang akan datang,” tambah Irhas.

Garuda Keadilan sendiri diketahui merupakan organisasi sayap Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang terbentuk pada bulan Maret 2012. Wadah ini menjadi forum anak-anak muda PKS, khususnya dalam kiprahnya di dunia pelajar dan mahasiswa. (*/Angga)

Honda