Ingin Penguatan Ekonomi Rakyat, Deni Irawan Siap Mengabdi Jadi Caleg Berkarya

Dprd ied

SERANG – Belum terwujudnya kesejahteraan dan keadilan bagi rakyat, membuat Deni Irawan pemuda asal Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang, memutuskan untuk mengabdikan diri sebagai calon legislatif (caleg) dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 mendatang.

Pemuda kelahiran Cirebon 16 November 1982 ini adalah salah satu pengusaha muda yang sukses di Banten. Saat ini Deni merupakan Owner dan Direktur di PT Berlian Indo Pratama, perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi. Saat ini perusahaan yang dipimpinnya itu tengah eksis menggarap proyek-proyek provinsi bahkan nasional.

Sebelum menjadi owner perusahaan, Deni pernah berkarir di perusahaan gula PT Berkah Manis Makmur, perusahaan mining PT Bara Indah Group, dan sempat mengajar di STIE Al-Khairiyah.

Kesehariannya sebagai pengusaha muda, tidak menjadikan Deni menjadi sosok yang jumawa dan besar kepala. Di kalangan masyarakat sekitar, Deni justru dikenal sebagai sosok sederhana yang kerap merangkul pemuda dan masyarakat di lingkungannya untuk melakukan berbagai kegiatan yang positif dan konstruktif.

Di tengah kesibukannya memimpin perusahaan, saat ini Deni dipercaya sebagai Ketua Komite Badan Pengawasan Kawasan Industri di Kadin PB Kabupaten Serang. Selain itu, Deni saat ini juga menjabat di Kepengurusan Pengkot Perbakin Cilegon dan Kepengurusan APAKSINDO Kabupaten Serang.

Dalam menyikapi kondisi sosial di Kabupaten Serang, Deni menilai masih banyak yang harus dibenahi, terutama dalam hal kebijakan pemerintah terhadap pengembangan perekonomian masyarakat.

“Terutama, kita masih sangat minim pengusaha. Jadi kita perlu banyak pembinaan pengusaha, bisa melalui asosiasi, Kadin, atau lainnya. Selain mencetak pengusaha baru, kita juga harus fokus membina pengusaha daerah yang sudah ada, sehingga ekonomi mereka mapan. Ekonomi rakyat mapan, Serang Sejahtera,” paparnya.

dprd tangsel

Ia juga menyayangkan dengan kondisi Kabupaten Serang yang terdapat banyak industri, namun efek positifnya belum dirasakan secara maksimal, khususnya bagi masyarakat di sekitar industri.

“Kabupaten Serang ini banyak industri, namun cenderung industri hulu, tapi nggak ada hilirnya. Harusnya ada perusahaan milik daerah atau masyarakat yang merupakan perpanjangan dari industri besar, sehingga apa yang dihasilkan oleh industri besar bisa berefek secara bisnis bagi masyarakat sekitar,” imbuhnya.

Selain itu, Deni yang maju sebagai Caleg dari Partai Berkarya ini juga menyoroti soal pendidikan di Kabupaten Serang. Menurutnya, fasilitas pendidikan yang baik masih sangat kurang.

“Soal pendidikan, kita masih belum mampu menyediakannya bagi masyarakat. Misal ada SD Negeri, SMP Negeri ada, tapi nggak merata. Seperti di Cinangka sana, SMK-nya yang kurang. Kurang seimbang. Saya rasa ini juga yang mengakibatkan banyak pengangguran dan bahkan putus sekolah,” tandasnya.

Deni juga berharap agar Pemkab Serang kedepan menambah fasilitas sekolah-sekolah negeri tingkat SMA/SMK untuk di wilayah Mancak, Padarincang, dan Cinangka.

“Sekolah negeri dengan fasilitas yang baik akan menambah kualitas pendidikan masyarakat. Pendidikan yang baik akan meningkatkan kualitas SDM, dan berimbas positif untuk peningkatan kesejahteraan. Program-program ini harus didorong oleh lembaga legislatif tentunya,” tegas Deni.

Dengan komitmennya ingin mengabdi untuk masyarakat di jalur legislatif, Deni mengaku siap berkomitmen untuk melakukan pembenahan pada struktur kebijakan dan juga mengawasi program-program pemerintah, agar masyarakat bisa lebih maksimal merasakan manfaat positifnya. (*/Angga)

[socialpoll id=”2513964″]

Golkat ied