Ini 6 Gejala Awal HIV yang Tak Boleh Diabaikan

FAKTA BANTEN – Human immunodeficiency virus atau HIV adalah virus yang menyebabkan infeksi HIV. Yang pada akhirnya dapat menyebabkan sindrom imunodefisiensi atau AIDS yang, bisa membuat penderitanya meninggal secara perlahan-lahan.

HIV selalu menjadi kondisi yang menakutkan, tetapi hari ini, dengan bantuan sains dan kesadaran, dapat dikendalikan. Dengan perawatan yang tepat, infeksi ini hanya dapat mempengaruhi penderitanya saja.

Perawatan HIV yang berjalan dengan baik pada kebanyakan orang, memungkinkan mereka untuk menghindari banyak gejala dan penyakit yang terkait dengan infeksi HIV. Namun, masih banyak orang yang berisiko tinggi terkena virus ini.

Menurut statistik yang dikutip dari stethnews.com, satu dari lima orang bahkan tidak tahu mereka mengidap HIV. Inilah sebabnya mengapa penting bagi Anda memiliki pengetahuan, tentang gejala yang mungkin Anda abaikan selama ini:

1. Kelenjar Membengkak
Jika Anda mengalami pembengkakan kelenjar getah bening, termasuk bagian belakang kepala Anda, selangkangan, ketiak, dan leher, Anda mungkin menderita HIV, terutama jika pembengkakan berlangsung selama beberapa bulan lamanya. Segera hubungi dokter dan lakukan tes darah untuk memastikannya.

2. Berkeringat dan Demam di Malam Hari
Jika Anda sering mengalami demam dan keringat malam, Anda mungkin mengalami infeksi HIV. Demam ringan menandakan ada yang salah dengan tubuh. Banyak orang cenderung mengabaikan gejala ini, bahkan ketika disertai dengan keringat di malam hari.

3. Ruam dan Luka
Apakah Anda sadar atau tidak, ruam kulit adalah gejala HIV yang paling umum. Orang dengan infeksi ini memiliki kulit yang sangat sensitif, yang menyebabkan mereka mudah teriritasi oleh sinar matahari. Luka dan lesi juga dapat muncul di sekitar mulut, anus, dan alat kelamin. Seringkali, masalah kulit ini sulit untuk diobati.

4. Penurunan Berat Badan yang Tidak Bisa Dijelaskan
Lakukan tes HIV segera, setelah Anda menemukan bahwa Anda kehilangan berat badan tanpa alasan dengan begitu cepat dalam beberapa hari.

5. Sariawan
Juga dikenal sebagai infeksi ragi mulut, sariawan yang dapat terjadi di mulut atau tenggorokan adalah tanda awal infeksi HIV. Apalagi jika sariawan tersebut sulit untuk disembuhkan dalam jangka waktu yang lama.

6. Diare Berkepanjangan
Jika diare Anda berlangsung selama lebih dari dua minggu, Anda harus memeriksakan diri untuk penyakit ini. Seringkali, orang yang mengalami gejala ini juga mengalami mual dan muntah.

Banyak orang mengabaikan gejala yang disebutkan di atas sebagai tanda infeksi HIV. Jika Anda tidak tahu mengapa Anda tiba-tiba mengalami sakit otot, kelenjar membengkak, flu, dan gejala lain yang diberikan, segera kunjungi dokter hanya untuk memastikan. Dan lakukan tes darah. (beritauaja.com)

[socialpoll id=”2513964″]

Honda