Istana Tamiyang, Destinasi Wisata Pasir di Kota Cilegon

CILEGON – Sebentar lagi warga Tamiyang, Kelurahan Lebak Denok, Kota Cilegon, akan bisa menikmati destinasi wisata yang unik dan penuh misteri. Pasalnya dalam waktu dekat bukit pasir akan selesai disulap menjadi menyerupai bentuk Istana seperti kerajaan di negeri dongeng.

Konsep ini dibuat oleh salah satu pengusaha asal Bogor, yang berkomitmen ingin menjadikan bukit pasir tersebut bernilai seni, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi warga yang melihat.

Salah satu pengunjung, Asnawi, mengaku kagum apa yang dilakukan seorang pengusaha asal Bogor ini yang menyulap perbukitan pasir menjadi Istana.

Ia juga yakin dengan keberadaanya dapat menyedot para wisatawan lokal maupun non lokal.

Kartini dprd serang

“Keren kang, bukit yang semula tidak enak di pandang mata kini berubah menjadi tempat wisata baru yang unik,” katanya saat ditemui di lokasi, Rabu (20/6/2018).

Lebih lanjut dikatakannya, semoga dengan dibangunnya istana tersebut menjadi tempat wisata alternatif di tengah Kota terlebih akses menuju lokasi tidak terlalu sulit karena di topang dengan Jalan Lingkar Selatan (JLS) Kota Cilegon.

“Para wisatawan dapat mengakses istana itu melalui JLS dan lokasinya juga sangat dekat dari pusat Pemerintahan Kota Cilegon hanya berjarak 5 kilometer dari pusat Kota,” ujarnya.

“Tapi sayang lokasi tersebut berbatasan langsung dengan Kabupaten Serang, namun walaupun lokasinya masuk ke Serang semoga bermanfaat bagi industri pariwisata baik untuk Kota Cilegon maupun Kabupaten Serang,” imbuhnya. (*/Adam RT)

Polda