Korban Pembunuhan di Padarincang Akan Diotopsi

Dprd ied

SERANG – Y (30) salah satu korban penganiayaan, Ia harus menghembuskan nafas terakhirnya setelah mendapat kekerasan yang dilakukan oleh laki-laki yang diduga suaminya sendiri.

Hingga saat ini Polisi masih mencari keberadaan pelaku T (35) yang tega menghabisi nyawa istrinya sendiri di tempat tinggalnya.

Kasat Reskrim Polres Serang Kota, AKP Ivan Adithira mengatakan, pihaknya akan mengajukan permohonan agar korban pembacokan ini diotopsi guna mengetahui penyebab kematiannya sebagai langkah awal melakukan penyidikan.

“Langkah awal dari penyidik polres Serang kota malam ini kita akan lakukan otopsi baik fisik luar maupun dalam otopsi ini berguna untuk mengetahui penyebab kematian korban itu sendiri,” katanya.

dprd tangsel

Namun pihaknya menduga, kematian korban adalah karena adanya beberapa luka bacok di tubuh korban pada saat melakukan olah TKP.

“Berdasarkan data kami tidak dapat menyelesaikan itu penyebab kematiannya namun yang dapat menyampaikan itu adalah dokter forensik,” imbuhnya.

Selain itu, Ia menyampaikan, berdasarkan keterangan saksi di lokasi, pelaku dan korban memang kerap terlibat cekcok karena permasalahan pribadi.

Namun siapa sangka untuk menyelesaikan permasalahan tersebut pelaku tega menghabisi istrinya hingga berujung maut.

“Dari beberapa saksi yang kita periksa di lokasi memang pelaku ini punya permasalahan dengan korban, permasalahan pribadi dengan korban, yang tidak kunjung selesai, yang mungkin masalah itu berujung dengan pembunuhan atau penganiayaan,” tandasnya. (*/Dave)

Golkat ied