PB Al-Khairiyah Buka Bareng Santri Cilegon

Cilegon – Memasuki hari kesebelas puasa di bulan Ramadhan, PB Al-Khairiyah menggelar buka puasa bersama dengan Santri Taruna Islam Al-Khairiyah atau yang akrab disebut Satria di halaman Kawasan Pendidikan Al-Khairiyah Citangkil, Kota Cilegon, Minggu 27 Mei 2018.

Dalam acara buka puasa bersama ini, selain dihadiri oleh ratusan santri Al-Khairiyah turut dihadiri juga oleh Ketua Umum PB Al-Khairiyah, H. Ali Mujahidin beserta jajaran kepengurusan PB Al-Khairiyah. Buka puasa bersama ini berlangsung khidmat dan penuh dengan kekhusuan.

“Alhamdulillah memasuki hari kesebelas puasa di bulan Ramadhan ini kita masih diberikan nikmat iman dan islam sehingga kita masih bisa merasakan indahnya bulan suci Ramadhan dan dapat melaksanakan ibadah puasa dengan khusu,” ungkap Ketua Umum PB Al-Khairiyah yang akrab disapa Haji Mumu tersebut.

Lebih lanjut, haji Mumu juga mengungkapkan kebahagiaanya bisa berbagi dan berbuka puasa bersama para santri Al-Khairiyah di bulan Ramadhan kali ini.

“Alhamdulillah bahagianya buka  bersama Santri Taruna Islam Al Khairiyah (Satria-red) Citangkil. Mereka adalah masa depan dan aset bangsa yang sangat berharga bagi bangsa dan negara,” imbuhnya.

Untuk itu, haji Mumu juga berharap doa dan keridhoan dari para orang tua santri yang sedang menempuh pendidikan di Pondok Pesantren Al-Khairiyah agar kelak setelah selesai nanti ilmu dan pengalamannya dapat dirasakan dan dimanfaatkan di masyarakat.

“Ayah Ibu doakan anak-anak mu, agar kelak nanti dapat menjadi generasi penerus yang bertakwa dan berilmu. Insya Allah kelak nanti dapat menjadi anak yang berbakti,” tutupnya. (*)

Honda