Pemuda Bentola Didik Generasi Muda Lewat PHBI

CILEGON – Lingkungan Bentola RT 05/01 menggelar Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) 1 Muharram dimana merupakan Tahun Baru Islam 1440 Hijriyah dan sudah menjadi agenda rutin. Tema yang diambil kali ini yakni ‘Mewujudkan Anak yang Berprestasi dan Berakhlakul Karimah’, dengan menjadikan anak-anak sebagai sasaran dalam pendidikan di PHBI tahun ini.

“Kita melihat anak-anak sebagai suatu potensi untuk menciptakan Civil Society (Masyarakat Madani -red) dimana merekalah yang akan meneruskan perjuangan ini,” kata Ihwanul Muslimin, Ketua Pelaksana Kegiatan pada Selasa, (11/09/2018) saat diwawancara seusai kegiatan.

Ihwan menerangkan bahwa banyak potensi yang harus digali dari anak-anak dari sisi positif sehingga bisa mewujudkan cita-cita perjuangan.

“Kita adakan berbagai lomba hanya untuk memberitahu kepada anak-anak bahwa banyak hal yang mesti mereka gali sendiri, kita yang dewasa memfasilitasi,” ungkap Ihwan ketika dikonfirmasi perihal bentuk pendidikan yanh diterapkan. Adapun kegiatan yang diselenggarakan yakni, Adzan, MTQ, Do’a Harian, Busana Muslim, Cerdas Cermat Tentang Agama Islam,
mewarnai, dan Pildacil dimana dibagi dua tingkat yakni Anak seusia SD dan seusia PAUD,” paparnya.

“Ini bisa menjalin silaturahmi antar warga, saya apresiasi dan mendukung kegiatan ini,” ujar Ketua RT 05 Barmawi saat sambutan pembukaan Lomba PHBI.

Persatuan dan kekompakan juga disinggung oleh Sofan Ketua RW 01, bahwa kekuatan suatu Lingkungan terletak pada rasa gotong royong warga yang tinggi.

“Kalo kompak mah mau ngapain juga enak dan lancar, iya dengan gotong royong saja sudah tergambar,” ujar Sofan dalam sambutan.

Tokoh Masyarakat yang juga merupakan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Cilegon, Subhi, juga Politisi Golkar mengungkapkan pentingnya pendidikan moral bagi suatu generasi untuk terus semangat menjalani proses-proses yang ada.

“Generasi milenial kita kenal itu modern terus mengikuti perkembangan teknologi dan sebagai nya, sebenarnya generasi yang modern itu yang tahu siapa dirinya, lingkungannya, dan tidak lupa ajaran agamanya sehingga tercipta generasi yang melebihi semuanya yakni yang khoirunnas angfauhum linnas,” ujar Subhi saat sambutan sekaligus membuka acara PHBI 1 Muharram di Lingkungan Bentola.

Berdasar dari informasi Panitia Pelaksana bahwa rangkian acara PHBI dimulai pada Senin, (10/9/2018) berupa Do’a bersama dan Yasinan sebanyak 3 Kali dilanjutkan Ceramah agama bertempat di Majelis Ta’lim RT 03, adapun pada Selasa sampai Jum’at (11-14/9/2018) perlombaan, dan pada Sabtu, (15/09/2018) itu meurpakan Puncak Acara dan pembagian hadiah.(*/Do’a Emak)

[socialpoll id=”2513964″]

Honda