Perdana Tantang MU di Liga Champions, Sevilla Diprediksi Lebih Unggul

SEVILLA – Tim kuat asal Inggris Manchester United (MU) akan melawat ke Ramon Sanchez Pizjuan untuk menghadapi Sevilla di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017/18, Kamis (22/2/2018) dinihari. Menurut rencana laga ini akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 02.30 WIB.

Uniknya, dua juara terakhir Liga Europa ini belum pernah bertemu sebelumnya.
MU yang merupakan juara Liga Europa 2017, finis sebagai juara Grup A di atas Basel, CSKA Moscow dan Benfica. Di fase grup Liga Champions musim ini, United meraih enam poin dari laga-laga tandangnya.

Sementara itu, Sevilla adalah juara Liga Europa beruntun dari tahun 2014, 2015 dan 2016 (juga 2006 dan 2007). Sevilla lolos sebagai runner-up Grup E di bawah Liverpool. Di fase grup musim ini, Sevilla meraup tujuh poin dari laga-laga kandangnya.

MU diketahui belakangan ini kerap tidak konsisten, terutama saat main di luar kandang. Dalam lima laga terakhirnya, pasukan Jose Mourinho bergantian meraih kemenangan dan menelan kekalahan. Mereka menang lawan Yeovil di FA Cup, lalu kalah lawan Tottenham di liga, kemudian menang lawan Huddersfield, kalah lawan Newcastle, dan terakhir menang lagi atas Huddersfield di FA Cup.

Laga melawan Sevilla bakal jadi ujian berat bagi MU.
Sevilla, yang ditangani Vincenzo Montella sejak Desember 2017, sedang berada dalam performa terbaiknya. Sevilla memenangi tiga laga terakhirnya, termasuk mengalahkan Leganes untuk memastikan diri lolos ke final Copa del Rey, di mana mereka akan menghadapi Barcelona.

Selain itu, Sevilla adalah jago kandang. Musim ini, mereka baru kalah sekali di Pizjuan.
Tim-tim La Liga sendiri merupakan lawan yang kurang disukai oleh MU. Dalam 11 laga terakhirnya melawan wakil-wakil Spanyol, Red Devils hanya menang dua kali, imbang empat, dan disisanya menelan lima kekalahan. Termasuk di antaranya adalah kekalahan 1-2 melawan Real Madrid di Piala Super Eropa 2017.

Perkiraan Susunan Pemain
Sevilla (4-2-3-1): Rico; Escudero, Lenglet, Mercado, Navas; Pizzarro, N’Zonzi; Nolito, Vazquez, Sarabia; Muriel.

United (4-2-3-1): De Gea; Young, Smalling, Bailly, Valencia; Pogba, Matic; Sanchez, Lingard, Mata; Lukaku.

Head To Head
Sevilla dan United belum pernah bertemu di kompetisi UEFA.

Prediksi Skor
Sevilla baru sekali kalah di kandang sendiri di semua kompetisi musim ini. Statistik tersebut merupakan peringatan bagi MU, bahwa ini bakal jadi laga yang tidak mudah.

MU yang dalam laga-laga tandangnya musim ini sudah kalah melawan Huddersfield, Chelsea, Basel, Bristol City, Tottenham hingga Newcastle, kemenangan di Pizjuan mungkin bukan target utamanya.

Bagi MU mengincar gol tandang sebagai modal untuk leg kedua mungkin lebih rasional. Namun sepertinya tim tuan rumah juga akan meraih kemenangan tipis.

Prediksi skor akhir: Sevilla 2-1 Manchester United.

Bagaimana prediksi kawan fakta? (*/Ilung)

Honda