Rayakan HUT-77 Polri, Ribuan Masyarakat Banten Ikuti Istighosah

 

SERANG – Peringati HUT Polri ke-77, Polda Banten bersama Ulama dan tokoh Agama Provinsi Banten menggelar istigosah bersama di Masjid Raya Albantani, KP3B, Kota Serang, Rabu (5/7/2023).

Acara tersebut mengangkat tema “Memperkokoh keagamaan dan ketertiban masyarakat, sehingga Polri berwibawa, negara kuat, masyarakat aman, damai dan makmur” diikuti oleh ribuan santri/santriwati dan masyarakat Banten.

Pantauan Fakta Banten di lokasi, acara tersebut dimulai pukul 20.00 WIB dengan pembacaan tawassul dan istigosah.

DPRD Cilegon Anti Korupsi

Setelah bertawassul, ribuan masyarakat yang memenuhi halaman masjid Raya Albantani bersama-sama melantunkan sholawat nabi dan diisi tausiyah kebangsaan dari Habib Luthfi Bin Yahya.

Eko Dodi Setiawan masyarakat asal Bojonegara rela berangkat sore hari untuk mendapatkan shaf atau baris terdepan.

“Berangkat pada pukul 17.15 WIB dan sampai Masjid Albantani pada pukul 19.00, Alhamdulillah bisa mendapatkan shaf terdepan dekat dengan tokoh dan ulama,” ucapnya.

“Tausiyah dari Syekhona Habib Luthfi bin Yahya ini memberikan pengingat kepada kita semua untuk menjaga keutuhan bangsa Indonesia ini, Harapannya dengan adanya Habib Luthfi bin Yahya ini mendapatkan barokah dan syafaat dari pesan-pesan yang beliau sampaikan.” pungkasnya. (*/Fachrul)

KS Anti Korupsi
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien