MTs Al-Khairiyah Tegal Buntu Belajar Kerajinan Kayu di Sanggar Wuni Kreasi

CILEGON – Madrasah Tsanawiyah Al-Khairiyah Tegal Buntu, Kecamatan Ciwandan, dalam mata pelajaran kesenian mengajak siswanya untuk belajar kerajinan kayu palet.

Bertempat di Sanggar Wuni Kreasi, Tegalratu, Ciwandan siswa diajak untuk memanfaatkan limbah kayu tersebut menjadi beragam kerajinan, seperti pigura, baki, talenan dan papan untuk decoupage.

Siswa diberi pemahaman tentang tekhnik pemotongan kayu, pengamplasan kayu, perakitan dan finishing.

Ridwan, guru kesenian MTs Al-Khairiyah Tegal Buntu yang mendampingi mengatakan, mengajak murid-muridnya untuk belajar di luar sekolah. Istilahnya Outing Class.

Ia melihat, di lingkungan sekolahnya ada yang memanfaatkan kayu bekas untuk dibuat beragam kerajinan kayu.

“Murid-murid diajak keluar supaya nggak booring belajar di sekolah. Anak-anak juga yang meminta untuk belajar di luar,” katanya saat ditemui di sela-sela workshop, Jum’at (23/2/2018).

Nasuhi, pengrajin di Sanggar Wuni Kreasi mengatakan, ia merasa senang mendapat kunjungan dari sekolah.

Selain membuat kerajinan ia juga bisa membagi ilmunya kepada siswa yang berkunjung.

“Ini pertama kali, ada kunjungan dari sekolah. Kedepan kami akan promosikan workshop kerajinan kayu untuk outing class,” katanya. (*/Cholis)

Al KhairiyahSanggar Wuni Kreasi
Comments (0)
Add Comment