CILEGON – Walikota terpilih Helldy Agustian kembali sambangi kampus Universitas Al Khairiyah (Unival), Selasa (23/2/2021).
Dalam pantauan di lokasi, Walikota terpilih Helldy Agustian tiba di Kampus Al Khairiyah pada pukul 10.15 WIB dengan mengenakan baju batik khas Cilegon lengkap dengan mengunakan peci hitam langsung naik kelantai dua dan disambut oleh Ketua Umum PB Al-Khairiyah Ali Mujahidin.
Helldy Agustian mengatakan, kedatangannya ke kampus Al-Khairiyah adalah dalam rangka silaturrahmi sekaligus menjajaki soal program beasiswa yang akan digulirkan pada saat menjabat.
“Kedatangan saya ke Al-Khairiyah ini dalam rangka silaturrahmi sekaligus menjajagi soal progam beasiswa yang nanti kita gulirkan. Kita bagi tugas kemarin Pak Wakil menyambangi UIN Syarif Hidayatullah, sekarang saya mendatangi Al-Khairiyah, ini baru tahap awal, kesepakatan apa nanti dengan Al khairiyah masih kita obrolkan,” katanya.
Helldy menambahkan, program beasiswa ini adalah salah satu program yang akan masuk program 100 hari kerja dan berharap program beasiswa ini dapat masuk dalam tahun ini.
“Program 5.000 beasiswa itu, atau 1.000 pertahun itu Insya Allah bisa kita realisasikan di tahun ini, kita hitung budget mudah-mudahan bisa secara keseluruhan,” katanya.
Memang lanjutnya yang menjadi kendala ketika akan menjalankan program beasiswa ini anggaran tahun ini sudah ditetapkan oleh kepemimpinan yang lalu sehingga belum bisa mengakomodir seluruh program kerjanya.
“Kemarin kan budgetnya dihitung dari kepemimpinan yang lama, di 2022 pasti 100 persen dari kita,” katanya.
Sementara itu Rektor Unival Gema Ika Sari mengapresiasi langkah yang sudah dilakukan Walikota terpilih Pak Helldy Agustian dengan program beasiswanya dan berharap program ini dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat Kota Cilegon sehingga Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Cilegon semakin meningkat. (*/Red)