CILEGON – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang Ke-22, PT Krakatau Tirta Industri (KTI) menggelar Malam Puncak Pentas Seni di The Royale Krakatau Hotel, Senin (19/3/2018) malam.
Acara yang meriah tersebut, tampak dihadiri oleh segenap jajaran direksi PT KTI dan ratusan karyawan serta dari manajemen Krakatau Steel Grup, unsur Forkopimda Cilegon dan undangan lainnya.
Di momen puncak acara, Direktur Utama PT KTI Agus Nizar Vidiansyah, memotong nasi tumpeng sebagai simbol bertambahnya usia dan berlimpahnya rejeki dan keberkahan yang didapat oleh keluarga besar PT KTI di usianya yang Ke -22 tahun ini.
Sementara itu, Komisaris Utama PT KTI Imam Purwanto, dalam sambutannya, mengapresiasi segenap jajaran PT KTI yang selalu kompak dalam kinerja dan juga antusiasi dalam menghadiri acara HUT kali ini.
Imam juga mengapresiasi kinerja segenap karyawan PT KTI, dan optimis meyakini bahwa KTI akan mampu mencapai target laba perusahaan sebanyak Rp 2 Triliun di tahun 2018 ini.
“Luar biasa semangatnya para direksi KTI yang terlihat lengkap mengikuti acara malam ini, saya optimis anak perusahaan KS ini akan terus jaya. Maka dari itu kita juga optimis bisa mencapai target laba sebesar Rp 2 triliun di tahun 2018,” ungkap Imam, seraya disambut tepuk tangan meriah dari para hadirin.
Kemeriahan acara HUT PT KTI ke-22 kali ini makin semarak dengan pertunjukan seni yang diantaranya menampilkan budaya lokal khas Banten, seperti Rampak Bedug, pertunjukan Kabaret dari pemuda Kubang Lesung Cilegon, tari-tarian Sunda, serta pertunjukan seni lainnya.
Di tengah pertunjukan seni, panitia acara menyelingi pembagian hadiah bagi para karyawan PT KTI yang berprestasi, serta pengundian door prize yang membuat para hadirin yang didominasi karyawan PT KTI ini tampak begitu bersemangat dan bergembira.
Sementara salah seorang karyawan PT KTI, Ahmad Sulasikin, yang ditemui di sela-sela acara puncak HUT malam ini mengatakan, dirinya optimis bahwa PT KTI kedepan akan lebih berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Gembira sekali, semoga di hari ulang tahun KTI ini bisa terus jaya, maju berkembang dan yang tak kalah penting anak perusahaan PT KS ini bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Sulasikin. (*/Adv/Ilung)