6 Mobil Pengusaha Ditinggalkan di Pintu Masuk Krakatau Posco, Ada Apa?

CILEGON – 6 Mobil terparkir di depan Krakatau Posco dan jalan umum yang mengarah ke PT Krakatau Daya Listrik (KDL), diangkut oleh pihak kepolisian. Dari informasi yang diterima, 6 mobil tersebut ditinggalkan oleh para pengusaha lokal.

Corporate Secretarity PT Krakatau Posco Edwin Sumiroza membenarkan hal tersebut bahwa ada beberapa kendaraan roda empat yang terparkir dan ditinggalkan pemiliknya, sehingga memblokade pintu masuk ke PT KP.

“PT KP bekerjasama dengan Kepolisian menderek, dan menggeser mobil mobil yang melintang. Selanjutnya mobil mobil ini diamankan dan ditangani oleh Kepolisian,” jelas Edwin, Selasa (2/2/2021).

Ia menjelaskan, PT KP selalu mengedepankan kerjasama dan komunikasi yang baik, sepanjang untuk kemajuan bersama dan diselenggarakan dengan cara-cara yang kooperatif.

Perlu diketahui, nomor polisi enam kendaraan itu yakni, B 805 KSS, A 1182 TR, B 805 YE, A 1752 RE dan 2 mobil tak tercatat wartawan di lapangan.

Saat ini, keenam kendaraan tersebut telah dibawa pemiliknya, dan tersisa 1 mobil Fortuner berwarna putih dengan nomor polisi A 1762 RE. (*/A.Laksono).

Blokir PintuPengusaha LokalPT Krakatau Posco
Comments (0)
Add Comment