Asda I Pemkot Cilegon Ngabuburit Bareng Fakta Banten di Program Journalist Road To Masjid

 

CILEGON – Asisten Daerah (Asda) I Pemerintah Kota Cilegon Tatang Muftadi menyempatkan diri ngabuburit bareng Kawan Fakta Banten dalam program Journalist Road To Masjid di Lingkungan Gunung Asem, Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Selasa (4/4/2023).

Disela acara, Tatang Muftadi, Asda I Pemkot Cilegon mengatakan, pemerintah Kota telah menggulirkan banyak program yang berpihak pada kepentingan masyarakat, salah satunya adalah program Beasiswa Full Sarjana.

Karena itu, warga kota Cilegon harus memanfaatkan program tersebut, mengingat pemerataan pendidikan untuk peningkatan sumberdaya manusia menjadi salah satu program prioritas pemerintah Kota Cilegon.

“Warga Cilegon harus tahu, Wali Kota Cilegon menargetkan, 5.000 beasiswa full sarjana untuk masyarakat Kota Cilegon. Jadi ini harus betul-betul dimanfaatkan, agar anak-anak kita memiliki sumberdaya yang mumpuni dan bisa bersaing di segala bidang,” ujarnya.

Selain itu, program lain seperti bantuan modal usaha yang diperuntukkan bagi pelaku usaha mikro yang sifatnya bergulir dan tanpa bunga, secara terus menerus telah digulirkan pemerintah kota, harus benar-benar termanfaatkan dengan baik untuk peningkatan ekonomi masyarakat.

“Terpenting, Camat, Lurah, RT dan RW harus pro aktif menyampaikan program-program yang sedang digulirkan pemerintah untuk kepentingan masyarakat Cilegon. Sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat kita,” ucapnya.

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat setempat Ustad Jajuli merasa bersyukur dengan adanya kegiatan Ngabuburit bareng Journalist Road To Masjid. Dikarenakan hal itu dapat menginspirasi pemuda-pemudi setempat untuk bagaimana bisa merangsang kemampuan yang dimiliki menjadi lebih baik.

Untuk diketahui, ngabuburit bareng kawan fakta dalam program Journalist Road To Masjid merupakan upaya untuk menguatkan tradisi bulan ramadhan, dimana saat ini para remaja cenderung menjauh dari Masjid.

Semangat kebersamaan dan meningkatkan solidaritas untuk berbagi bersama kawan fakta adalah misi dari program Journalist Road To Masjid. (*/Wan)

Fakta BantenJurnalist road to masjidNgabuburit
Comments (0)
Add Comment