CILEGON – Kreativitas tim Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Al-Khairiyah yang menghasilkan berbagai macam produk dari beberapa jenis pakaian hingga kuliner lebaran, kini siap diluncurkan dan dipasarakan ke ruang publik.
Salah satu yang jadi unggulan adalah Baju Koko Tematik, bertuliskan slogan-slogan dan simbol Islami dengan desain menarik.
“Alhamdulillah UMKM Al-Khairiyah berhasil memproduksi pakaian Baju Koko Tematik Al-Khairiyah dan baju muslimah, kue lebaran dan lainnya,” kata Ketua PB Al-Khairiyah Ali Mujahidin kepada faktabanten.co.id, Rabu (29/5/2019) malam.
Selain produk unggulan tersebut, pria yang akrab disapa Haji Mumu ini menjelaskan, berbagai hasil produk UMKM binaannya akan dilauncing bertajuk Mega Promo mulai Hari Sabtu (1/6/2019) besok.
“Dalam Mega Promo Sabtu besok ada juga T-Shirt, Sweater, Jaket, Sepatu, Topi, Baju Kaos Distro: Kue Kemasan dan Kiloan UMKM serta aneka keperluan Hari Raya Idul Fitri. Jadi gak perlu shoping jauh-jauh dan kena resiko macet dan capek di perjalanan ke Jakarta atau ke Bandung,” terangnya.
Haji Mumu juga membeberkan beberapa titik strategis yang akan menjadi tempat pemasaran produk-produk UMKM Al-Khairiyah, dengan kualitas dan harga yang relatif terjangkau dan bersaing.
Selain harga promo, ada juga diskon hingga mencapai 30 persen.
“Harga sama dan kualitas produk insya Allah bagus. Semuanya masih di Cilegon. Mudah-mudahan ke depan bisa berkembang dan merambah ke daerah lain,” tandasnya.
Ayo Datang ke tempat ini;
* Dapoer Pelipur Lapar di Kawasan Becet dekat Makam Balung, Citangkil.
* Ruko Bunderan Perumnas Cibeber.
* Distro SIOS Jl Temu Putih, Cilegon.