CILEGON – Event Pagelaran Festival dan Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional dengan judul Piala Rakyat dalam rangka menyambut HUT Kota Cilegon yang ke 18 ini dikeluhkan oleh calon peserta yang keberatan dengan biaya pendaftaran yang dianggap terlalu tinggi.
Seperti yang tertera dalam brosur promosi lomba burung kicau, biaya pendaftaran ada yang hingga mencapai Rp 500.000.
Lomba burung kicau yang rencananya akan digelar pada tanggal 7 Mei 2017 besok di Lapangan Hotel The Royale Krakatau ini dikeluhkan oleh beberapa calon peserta seperti Edi Gabrug dari Jombang.
“Masa sih lomba burung kicau untuk hajat HUT Kota biaya pendaftarannya besar banget? Rp 500 ribu, kalau event-event biasa sih wajar aja,” keluh Edi kepada Fakta Banten, Kamis (27/4/2017).
Senada dengan Edi, Yanto Black dari Citangkil mengeluhkan hal yang sama.
“Piala Rakyat kok biaya pendaftaraannya ga merakyat, untuk rakyat mah kalau perlu gratis,” ujarnya.
Sementara saat dikonfirmasi Haji Anwar selaku Panitia Pelaksana via pesan singkat WA, terkait biaya pendaftaran lomba burung kicau yang dianggap memberatkan calon peserta ini, menjawab karena biaya pelaksanaannya yang juga besar.
“Ya saya merasakan hal itu, tapi saya hanya pelaksana tapi memang biayanya pelaksanaannya juga sangat besar. Kita evaluasi lagi di Piala Rakyat II kita perbaiki mohon masukannya,” ujarnya.
Saat ditanya lebih lanjut akan langkah selanjutnya Anwar menjawab singkat.
“Ya nanti kita bicarakan ke ketua. Terimakasih masukannya sangat kami butuhkan,” pungkasnya. (*)