Gelar Halal Bihalal, DPP JARGON Kenalkan Pengurus Ranting Hingga Akar Rumput

Gelar Halal Bihalal, DPP JARGON Kenalkan Pengurus Ranting Hingga Akar Rumput

 

CILEGON – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jaringan Rakyat Cilegon (JARGON) menggelar acara Halal Bihalal yang berlangsung di Markas DPP JARGON, Jalan Purbaya, Kelurahan Bendungan, Sabtu (12/4/2025) malam.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Walikota Cilegon, Robinsar, serta jajaran pengurus dan simpatisan JARGON dari berbagai kecamatan.

Ketua DPP JARGON, Haji Muhibudin, menyebutkan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga momen konsolidasi organisasi dalam memperkuat struktur hingga akar rumput atau tingkat kecamatan.

“Kami dari JARGON sedang dalam proses pengukuhan dan jelang pelantikan beberapa pengurus DPC di seluruh kecamatan di Kota Cilegon. Momen halal bihalal ini kami manfaatkan sekaligus untuk memperkenalkan jajaran pengurus yang akan dilantik,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara tersebut.

“Alhamdulillah acara berjalan lancar dan sukses. Ini langkah awal untuk memperkuat jaringan dari pusat hingga tingkat Kecamatan,” tambahnya.

Sementara itu, Walikota Cilegon, Robinsar, menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif JARGON yang dinilainya sebagai mitra strategis pemerintah dalam membangun Kota Cilegon.

“Alhamdulillah saya bisa hadir di acara halal bihalal yang digelar JARGON. Saya menyambut baik inisiatif ini sebagai upaya memperkuat sinergi antara masyarakat dan pemerintah,” kata Robinsar.

Robinsar, menegaskan komitmennya untuk terbuka terhadap masukan dari berbagai pihak, termasuk ormas, sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam pembangunan daerah.

“Kami siap menerima kritik, saran, dan masukan yang membangun. Karena membangun Kota Cilegon tidak bisa dilakukan sendiri, butuh dukungan dan kolaborasi dari semua elemen masyarakat,” ucapnya.

Terakhir, Robinsar berharap seluruh pihak dapat terus menjalin komunikasi dan kebersamaan dalam mendukung program-program yang berpihak kepada kesejahteraan rakyat.

“Mari kita bersinergi dan bersama-sama menjadikan Cilegon lebih baik,” tutupnya.(*/Nandi)

CilegonJARGON
Comments (0)
Add Comment