CILEGON – Pemerintah kota Cilegon melepas Atlit dan Pelatih kontingen Cilegon yang akan bertanding di Pekan Olah Raga (PON) XX Papua 2021 berlokasi di Hotel Aston Cilegon, Rabu (15/09).
Walikota Cilegon, Helldy Agustian menghimbau untuk memperhatikan persiapan mengikuti ajang PON XX.
“Saya minta untuk Dispora dan KONI kota Cilegon untuk memperhatikan kesiapan dan persiapan sebelum mengikuti ajang perlombaan, misalnya dalam perlombaan PON ini untuk persiapannya harus lebih diperhatikan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Helldy menginginkan kedepan Atlet Cilegon bisa berpartisipasi lebih banyak untuk mewakili Provinsi Banten. “Total atlet dari Provinsi Banten ada 261 tetapi perwakilan dari Cilegon hanya 25 itu artinya tidak ada 10%-nya, jadi untuk kedepannya saya minta agar atlet dari Cilegon bisa berpartisipasi lebih banyak untuk mewakili Provinsi Banten, meskipun kota Cilegon kota kecil tapi partisipasi kita harus lebih banyak,” ungkapnya.
Helldy berharap Kontingen Cilegon bisa meraih juara di ajang PON XX ini. “Saya berharap atlet perwakilan dari Kota Cilegon bisa meraih juara dan bisa membawa nama baik kota Cilegon di ajang perlombaan PON ke-20 ini,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kota Cilegon, Abdul Salam menyampaikan terdapat 25 atlet dan 10 pelatih yang ikut di ajang PON XX. “Untuk saat ini kota Cilegon telah menyumbangkan 25 Atlet dan 10 Pelatih sebagai perwakilan dari Provinsi Banten yang ikut dalam ajang PON XX di Papua,” terangnya.
Pada kesempatan itu, Abdul menyampaikan cabang-cabang perlombaan yang diikuti Atlet kota Cilegon. “Ada beberapa cabang yang diikuti Atlet kota Cilegon, yaitu Cabang Bulu Tangkis 3 orang, Kriket 3 orang, Dayung 3 orang, Futsal 5 orang, Hoki Ruangan 1 orang, Layar 2 orang, Selam 1 orang, Sepak Takraw 5 orang, Taekwondo 1 orang dan Karate 1 orang,” jelasnya.
PON XX Papua ini sendiri digelar dari tanggal 2-15 Oktober tahun 2021. (*/Red)