May Day, Ribuan Buruh Cilegon Gelar Aksi Dorong Motor

CILEGON – Ribuan Buruh Kota Cilegon menggelar aksi jalan kaki mendorong motor dalam peringatan hari buruh sedunia (May Day), Senin (1/5/2017).

Hal ini dilakukan sebagai bentuk protes terhadap pemerintah mengenai berbagai aturan di negeri ini yang dinilai belum berpihak kepada kaum buruh.

Dalam orasinya, salah seorang buruh berujar bahwa selama ini masih terjadi praktek penindasan terhadap kaum buruh.

Beberapa tuntutan buruh dalam aksi May Day kali ini diantaranya meminta dihapuskannya sistem outshorcing dan pemagangan, revisi jaminan sosial, meminta pensiun 60 % dari upah, kesehatan gratis, tolak upah murah dan cabut Peraturan Presiden 78 Tahun 2017.

“Nasib kami para buruh masih tertindas, pemerintah belum serius dalam persoalan buruh,” ungkap buruh dalam orasinya.

Dalam aksi May Day tahun ini para buruh melakukan aksi longmarch mendorong motor dari Masjid Agung Nurul Ikhlas Cilegon menuju halaman Kantor Walikota Cilegon, sambil membunyikan klakson.

“Kami mendorong motor, start Masjid Agung sampai Kantor Walikota,” ungkap buruh. (*)

Aspirasi dan tuntutan buruh Kota Cilegon dalam aksi May Day kali ini, Senin (1/5/2017).

 

Aksi BuruhBuruh Kota CilegonMay Day 2017
Comments (0)
Add Comment