PT Pelabuhan Cilegon Mandiri Kurangi Jumlah Direksi dan Komisaris

CILEGON – Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon yang bergerak dibidang Kepelabuhanan, menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dimana salah satu keputusan yang dibahas adalah adanya pengurangan atau efesiensi jumlah Direksi dan Komisaris PT Pelabuhan Cilegon Mandiri (PCM).

Pelaksana Tugas (Plt) Komisaris PT PCM Epud Saepudin mengatakan, rapat ini berkaitan dengan panitia seleksi (pansel) dan susunan direksi serta komisaris ada perubahan dari sebelumnya 3 orang menjadi 2.

Adapun kegiatan bisnis BUMD ini masih dalam usaha pandu tunda kapal.

“Jadi ada direktur utama dan direktur lainnya. Di AD/ART PT PCM ini gak masalah, kalau memang direktur ada dua dan komisaris pun sesuai Permendagri minimal sama yakni, dua. Kebutuhan saat ini PCM dalam kegiatan yang masih seperti ini jadi cukup dua,” kata Epud, di sela-sela RUPSLB di Royal Krakatau, Selasa (25/5/2021).

Epud menjelaskan, saat ini tim pansel sudah bergerak mempersiapkan langkah-langkahnya termasuk administrasi dan teknis. Baik komisaris ataupun direksi, akan dilakukan open bidding.

“Dengan komposisinya 4, dua komisaris yang diisi keterwakilan pemerintah dan komisaris independen serta dua direktur yakni, direktur utama dan 1 direktur lagi,” jelasnya.

Disisi lain, Epud menjelaskan bahwa pengurangan jumlah direksi karena pertimbangan kondisi perusahaan saat ini, dimana kegiatan masih di pandu dan tunda kapal. Dan, belum memiliki pelabuhan jadi belum banyak hal.

“Kalau ada kebutuhan nanti ditambah lagi,” pungkasnya. (*/A.Laksono).

CilegonPT PCMRUPS-LB
Comments (0)
Add Comment