CILEGON – Reses Anggota DPRD Kota Cilegon Dapil II (Ciwandan – Citangkil) sekaligus Ketua Komisi I Masduki berlangsung di lingkungan Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, dengan melibatkan sekitar 250 warga, Sabtu, (8/4/2023).
Selain warga, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Cilegon Alawi Mahmud dan seluruh Ketua DPC PAN turut hadir pada moment reses tersebut.
“Yang pasti reses kali ini masih seputar pembanguan di wilayahnya masing-masing,” ujar Masduki usai reses.
Kata dia, belum dirasakannya kebijakan yang maksimal dari Pemerintah Kota ihwal pengentasan pengangguran, menjadi catatan hasil reses. Mengingat hal tersebut merupakan harapan warga yang aspirasinya harus diperjuangkan.
“Sebetulnya, pembangunan BLK di setiap Kecamatan itu yang jadi harapan warga. Jadi tidak tersentral pada Disnaker saja,” paparnya.
Pembangunan BLK memang menjadi fokus perhatian dari Fraksi PAN, yang mana nantinya, ketersediaan BLK harus dibarengi dengan peningkatan sumber daya manusianya.
Sehingga, perlu adanya kerjasama antara pihak industri dengan pemerintah utamanya dalam penyediaan trainer atau instruktur. Karena, sistem penanganan pengentasan pengangguran dari dilakukan secara sistematis dari mulai hulu ke hilir.
“Setelah BLK terbangun, kita berharap adanya kerjasama antara pemerintah dengan industri terkait penyediaan trainer. Pemerintah untuk pembangunan BLK-nya, sementara instruktur dari pihak industrinya,” terangnya.
Oleh sebab itu, Masduki menuturkan akan memperjuangkan aspirasi terkait ketersediaan BLK di setiap Kecamatan melalui Fraksi.
“Sehingga, dapat menjadi program kerja pemerintah Kota Cilegon pada anggaran perubahan tahun 2023 ini,” pungkasnya. (*/Wan)