Salah Waktu Undangan, Sosialisasi Bank Sampah di Ciwandan Tak Efektif

CILEGON – Progam Sosialisasi Bank Sampah oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cilegon di Kecamatan Ciwandan pada Senin (18/12/2017) ini nampak tidak berjalan efektif.

Adanya kesalahan waktu jadwal di dalam surat undangan, jadi salah satu penyebab kurang efektifnya acara tersebut. Pasalnya, surat undangan yang disebar ke masyarakat untuk acara ini dimulai sejak pukul 13.00 WB. Padahal seharusnya, acara dimulai sejak pagi hari pukul 09.00 WIB.

Keterangan yang diperolah wartawan faktabanten.co.id, bahwa kesalahan tercantum pada surat undangan yang disebar oleh Kecamatan Ciwandan.

“Iya kang, kemarin salah tanggal, pas dicek lagi ternyata jam 09.00 dari Dinas LH, kami sudah buat dan nyebarin, kami mohon maaf kang, atas kesalahan ini,” ungkap seorang pegawai kecamatan.

Kesalahan ini juga disesalkan oleh warga yang datang pada acara tersebut.

“Iya kang, saya sebetulnya udah izin kerja ini, datang kesini mau belajar tentang bank sampah, karena 2018 kami akan buat bank sampah,” ungkap Ade Irman, warga Link Pintu Air yang akan membuat Bank Sampah. (*/Cholis)

Bank SampahDinas Lingkungan HidupSosialisasi
Comments (0)
Add Comment