Perolehan Suara Sementara 7 Caleg Mantan Kepala Daerah di Banten, Ada yang Berpotensi Gagal Lolos

SERANG – Ada sejumlah mantan kepala daerah di Provinsi Banten yang maju di Pileg 2024. Ada yang berebut kursi DPR RI ada juga DPRD Provinsi Banten.

Setidaknya ada tujuh mantan kepala daerah yang maju pada Pileg 2024. Mulai dari mantan Gubernur Banten, Bupati hingga mantan wakil walikota.

Dari tujuh mantan kepala daerah di Banten yang bersaing di Pemilu 2024 ini, ada yang berpeluang besar lolos, dan ada juga yang berpotensi gagal.

1. Rano Karno

Rano Karno merupakan mantan Gubernur Banten tahun 2015-2017 yang kembali maju di Pileg 2024. Ia juga adalah Caleg petahana dari PDIP yang sebelumnya mendapatkan suara terbanyak di Dapil Banten III, yang meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

Dilihat dari real count KPU pada Senin, (26/2/2024) pukul 11.27 WIB, perolehan suara sementara Caleg nomor urut 1 dari PDIP itu sebanyak 42.323. Perolehan tersebut diambil dari 60,98 persen suara atau 10.994 TPS daro total 18.015 TPS.

Suara tersebut membuat Rano Karno berada di posisi pertama di internal PDIP, sekaligus berpeluang besar duduk kembali di kursi DPR RI periode 2024-2029.

2. Wahidin Halim (WH)

WH merupakan mantan Gubernur Banten periode 2017-2022. Ia juga merupakan mantan Walikota Tangerang dua periode yang saat ini maju di Pileg 2024 Dapil Banten III bareng dengan Rano Karno.

WH maju dari Partai NasDem nomor urut 1. Jika dilihat dari perolehan suara sementara, WH mendapatkan suara terbanyak di partainya dengan angka 28.366. Jumlah perolehan sementara partainya tersebut berpotensi lolos ke senayan.

3. Airin Rachmi Diany

Airin adalah mantan Walikota Tangsel yang maju sebagai Caleg DPR RI dari Golkar dengan nomor urut 1. Airin juga maju di Dapil Banten III bersaing dengan Rano Karno dan WH.

Berdasarkan real count KPU, Airin mendapatkan suara terbanyak di Dapil Banten III. Tercatat sementara ini Airin mendapatkan 84.071 suara.

Dirinya sangat berpotensi lolos ke DPR RI sebab Golkar memperoleh suara terbanyak di Dapil Banten III.

4. Iti Octavia Jayabaya

Mantan Bupati Lebak dua periode ini juga ikut bersaing di Pileg 2024. Caleg DPR RI Dapil Banten I yang mencakup Kabupaten Lebak dan Pandeglang ini maju dari Partai Demokrat dengan nomor urut 1.

Meski begitu, perolehan suara Iti baru 45.720 dari data yang masuk sekitar 74,71 persen atau diambil melalui 5.793 TPS dari total 7.754 TPS.

Suara Iti masih di bawah pesaingnya dari Demokrat, Rizki Aulia Rahman Natakusumah yang mendapatkan 74.661 suara.

Jika perolehan suara Iti masih di bawah Rizki hingga 100 persen data masuk, maka mantan Bupati Lebak itu berpotensi gagal duduk di kursi DPR.

5. Edi Ariadi

Edi Ariadi adalag mantan Walikota Cilegon yang maju sebagai Caleg DPR RI dari Partai NasDem dengan nomor urut 1. Edi maju di Dapil Banten II yang mencakup Kabupaten Serang, Kota Serang dan Kota Cilegon.

Dirinya baru mendapatkan 9.757 suara. Masih kalah jauh dengan pesaingnya dari NasDem yakni Furtasan Ali Yusuf yang mendapatkan 50.210 suara dari data yang masuk 59,92 persen.

Melihat catatan tersebut, Edi berpotensi gagal lolos ke DPR RI lantaran NasDem hanya berpeluang mendapatkan satu kursi di Dapil Banten II.

6. Subadri Ushuludin

Subadri Ushuludin juga ikut memperebutkan kursi DPR di Dapil Banten II. Mantan Wakil Walikota Serang ini maju dari PPP dengan nomor urut 1.

Namun, Ketua DPW PPP Banten ini baru mendapatkan 10.857 suara dari data yang masuk 59,92 persen.

Pada Pileg 2024 ini PPP kembali berpotensi tidak mendapatkan kursi di Dapil Banten II.

7. Ade Sumardi

Ade Sumardi merupakan mantan Wakil Bupati Lebak yang maju di Pileg 2024. Beda dengan mantan kepala daerah yang lain, Ade Sumardi maju sebagai Caleg DPRD Provinsi Banten dari PDIP di Dapil 10 (Kabupaten Lebak).

Meski begitu, Ade dengan partainya mendapatkan suara terbanyak di Dapil tersebut, berdasarkan suara masuk 77,57 persen.

Berdasarkan real count KPU, Ade mendapatkan 27.297 suara untuk sementara ini. Ade berpotensi lolos dan duduk di kursi DPRD Provinsi Banten periode 2024-2029. (*/Faqih)

Bacaleg DPRD BantenCaleg DPR RImantan kepala daerahPemilu 2024Real Count KPU
Comments (0)
Add Comment