Update Urutan Caleg Suara Terbanyak di Dapil ‘Neraka’ Banten I 

PANDEGLANG – Daerah pemilihan (Dapil) Banten I di Pemilu 2024 disebut-sebut sebagai wilayah neraka lantaran merupakan tempat pertarungan para calon Anggota DPR yang memiliki nama besar. Mulai dari mantan kepala daerah hingga politisi senior.

Dapil Banten I mencakup Kabupaten Pandeglang dan Lebak. Ada 6 kursi DPR yang diperebutkan para Caleg di Dapil tersebut.

Berdasarkan real count KPU pada Minggu, (25/2/2024) pukul 10.16 WIB, data masuk mencapai 73,91 persen atau diambil melalui 5.731 TPS dari total 7.754 TPS.

Dari data sementara itu, Rizki Aulia Rahman Natakusumah dari Partai Demokrat memperoleh suara terbanyak. Anak Bupati Pandeglang Irna Narulita itu mendapatkan 74.021 suara.

Terbanyak kedua diikuti Ahmad Fauzi dari PKB dengan 59.623 suara, disusul Risya Azzahra Rahimah Natakusumah yang juga dari PKB dengan 49.901 suara.

Selanjutnya ada mantan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dari Demokrat dengan perolehan 44.964 suara, diikuti Caleg dari PKB Abdul Rohman 40.450 suara.

Di posisi keenam dengan perolehan suara terbanyak ada Caleg petahana sekaligus istri mantan Wakil Gubernur Banten dari Golkar, Adde Rosi Khoerunnisa dengan 37.954 suara, diperketat oleh Caleg petahana dari Gerindra, Ali Zamroni dengan 37.060 suara.

Di urutan kedelapan ada mantan Bupati Pandeglang sekaligus Caleg petahana dari PKS, Akhmad Dimyati Natakusumah dengan 34.460 suara, selanjutnya ada pendatang baru dari PPP, Neng Siti Julaiha dengan 33.504 suara, kemudian ada Caleg dari NasDem, Arif Rahman dengan 28.534 suara, serta Tia Rahmania dari PDIP dengan memperoleh 25.829 suara.

Kendati demikian, data tersebut masih sementara. Sebab, perolehan suara akan terus berubah sejalan dengan data TPS yang masuk. (*/Faqih)

Caleg DPR RIDapil BantenDapil nerakaDPR RIPemilu 2024Real Count KPU
Comments (0)
Add Comment