PANDEGLANG-Wakil Gubernur Banten A Dimyati Natakusumah berkunjung ke Kabupaten Pandeglang pada Rabu (12/3/2025). Dimyati pada hari tersebut mengunjungi beberapa tempat.
Dalam kunjungannya, Dimyati meninjau langsung SMAN Cahaya Madani Banten Boarding School (CMBBS). Dimyati disambut oleh jajaran SMAN CMBBS.
Pada kesempatan itu, Kepala Sekolah SMAN CMBBS, Edi Supriyanto
meminta beberapa hal kepada Dimyati, seperti sarana dan prasarana yang perlu perbaikan.
“Saya menyampaikan visi misi sekolah serta harapan berbagai kebutuhan, seperti adanya sarana banyak yang rusak, termasuk jalan menuju CMBBS juga rusak berat. Jalan rusak membuat ketidaknyamanan pengunjung yang datang ke sekolah ini,” ujarnya.
Selain itu, Edi juga minta perhatian dari pihak Pemprov Banten terhadap status unggul untuk Sekolah CMBBS. Edi minta agar sekolahnya dapat status unggul yang sah melalui regulasi.
“Untuk segera ada regulasinya, sehingga ada kekuatan hukum. Selain itu harapan untuk ke depannya ada keseimbangan antara tuntutan sekolah unggul dengan dana penunjang, selama ini untuk hal tersebut hanya mengandalkan dari BOS pusat, yang sama halnya dengan sekolah umum lainnya,” tukas Edi.
Berdasarkan penuturan Humas SMAN CMBBS Dadang Burhanudin, Dimyati juga meminta beberapa hal, terkait persiapan teknis, sarana dan prasarana dari sekolah tersebut.
“Pak Wagub Dimyati merekomendasikan untuk tahun depan penerimaan siswa atau SPMB dilakukan secara terbuka,” ujarnya.
Dadang melanjutkan, Dimyati juga menyidak langsung ke asrama putra dan meninjau kondisi ruang kelas. Hal ini dilakukan agar para siswa dapat belajar nyaman selama di kelas.
“Pak Dimyati juga berpesan agar dalam merekrut tenaga pengajar atau guru haruslah mencerminkan sekolah unggulan,” katanya.
“Kesejahteraan guru harus lebih baik dari sekolah umum yang
bukan berasrama dan unggul,” sambungnya.
Kemudian untuk rekrutmen murid melalui Computer Assisted Test (CAT), Dimyati menuturkan, biayanya akan didanai oleh pihak Provinsi Banten.
Lalu menanggapi permintaan Kepala Sekolah, tutur Dadang, Dimyati mengaku bakal memperbaiki jalan menuju SMAN CMBBS. Perbaikan ini dilakukan menggunakan anggaran Pemerintah Provinsi Banten.
“Iya, jalan menuju ke CMBBS di perbaiki dari anggaran Pemprov Banten. Beliau juga berpesan agar murid yang tak betah jangan dipaksa,” terangnya.
Dimyati berharap, pihak Sekolah CMBBS dapat meningkatkan manajerialnya, terutama yang berhubungan dengan kurikulum keasramaan dengan sekolah yang bertaraf kurikulum internasional.
“Sehingga alumninya bersaing secara global sesuai dengan visi misi SMAN CMBBS,” tukasnya. (*/Ajo)