Relawan dan Komunitas di Banten Bersih-bersih Pantai Teluk Labuan

PANDEGLANG – Ratusan relawan dari berbagai komunitas menggelar World Cleanup Day dengan tema Cleanup for Peaceful Indonesia di Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang. Sabtu, (21/9/2019).

World Cleanup Day (WCD) adalah sebuah gerakan bersih-bersih yang dilaksanakan secara serentak di 157 negara pada
tanggal 21 September 2019.

Aldi Raihan selaku Core team World Cleanup Day Banten 2019 mengatakan, kegiatan World Cleanup Day menjadi momentum persatuan semua orang berbuat baik kepada bumi, serta mengedepankan nilai-nilai perdamaian dan cinta lingkungan yang berkelanjutan.

“Kegiatan WCD di Desa Teluk terdiri dari Campaign dari gedung shelter tsunami
Labuan hingga kampung Nelayan II Desa Teluk Kecamatan Labuan Pandeglang-Banten. Selain itu ada pula sosialisasi sampah dan cleanup,” kata Aldi.

Gerakan aksi bersih-bersih secara inklusif ini bertujuan menyatukan berbagai kalangan dari berbagai latar belakang untuk berdiri di barisan yang sama membersihkan Indonesia dari sampah.

World Cleanup Day merupakan gerakan kolaborasi dari berbagai komunitas, Lembaga, NGO dan lain-lain untuk bergabung bersama menjadi satu kekuatan. Salah satunya Dompet Dhuafa Banten.

Mokhlas Pidono selaku Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Banten mengatakan bahwa sampah adalah masalah akut bangsa, seperti fenomena gunung es, satu selesai jutaan lainnya terkuak. Betapa bencana hadir akibat buang sampah sembarangan nampak nyata, banjir dimana-mana, laut tercemar.

“Sekecil apapun kontribusi kita, yuk kita bersihkan lingkungan dari sampah-sampah yang akan merusak kehidupan,” tambah Mokhlas.

Sementara itu, Fikri salah satu dari perwakilan komunitas yang menginisiasi pelaksanaan WCD di Pandeglang mengatakan, pada hari ini hadir sebuah monster yang melintasi jalan raya Labuan sebagai bentuk suara keresahan atas permasalahan sampah yang tak kunjung diatasi secara mendalam serta untuk menjadi kepedulian bersama.

“Bertepatan dengan momentum World Cleanup Day (WCD) yang sudah menjadi program dunia ini, kita dari komunitas dan relawan lingkungan yang ada di Kabupaten Pandeglang ambil bagian di momentum WCD ini, harapannya permasalahan segera diatasi secara serius dan berkelanjutan,” pungkas Fikri. (*/red)

RelawanSampahWCD
Comments (0)
Add Comment