Meski Dibuang di Semak-semak, Bayi Laki-laki Ini Ditemukan Masih Hidup

LEBAK – Warga dihebohkan dengan penemuan bayi laki-laki tanpa sehelai kain di semak-semak pinggir kampung.

Peristiwa penemuan bayi ini terjadi pada Senin (11 /12/2017) pagi, di Kampung Cemplang, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak.

Informasi yang dihimpun faktabanten.co.id, bayi tersebut pertama kali ditemukan Lilis (40) warga Kampung Cemplang di semak-semak yang dibungkus dengan daun pisang kering, saat hendak berangkat ke sawah sekitar pukul 05.30 WIB padi tadi.

“Ada yang menangis, saya pun memberanikan diri untuk mendekatinya, ternyata benar ada bayi yang tidak pakai apa-apa,” kata Lilis.

Seketika sesudah menemukan bayi, Lilis pun langsung berteriak meminta bantuan warga sekitar, warga pun langsung bersama-sama membawa bayi tersebut ke rumah RT setempat dan melaporkan kejadian penemuan bayi tersebut ke Polsek Warunggunung.

Kapolsek Warunggunung, Kompol Dzulfakar, membenarkan bahwa ada laporan penemuan bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut.

“Iya benar, sekarang bayi itu sedang di Puskesmas Warunggunung untuk dilakukan penangan medis karena kedinginan, tapi kondisinya sekarang dalam keadaan sehat,” ujar Dzulfakar. (*/Sandi)

Penemuan BayiPolsek Warunggunung
Comments (0)
Add Comment