PANDEGLANG – Tumpukan sampah di pantai Kabupaten Pandeglang, Banten, yang menggunung mirip tempat pembuangan akhir (TPA) mulai dibersihkan, pada Senin (22/5/2023).
Diketahui, pantai itu berada di Desa Teluk, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang. Tumpukan sampah itu dibersihkan imbas kembali viral di media sosial.
Bahkan sebelumnya akun media sosial @pandawaragroup turut mengajak pemerintah dan masyarakat untuk sama-sama membersihkan sampah di Pantai Teluk, Labuan Pandeglang itu.
Kekuatan seruan anak muda melalui viral media sosial itu benar-benar akhirnya menggerakkan ratusan orang untuk terjun sama-sama membersihkan sampah yang telah lama menggunung tersebut.
Terpantau, mulai dari pihak pemerintah, masyarakat setempat, hingga komunitas penjaga lingkungan, ikut turun tangan Senin pagi ini.
Kepala DPUPR Provinsi Banten, Arlan Marzan mengatakan, pihaknya telah diintruksikan oleh Pj Gubernur Banten untuk turut membersihkan sampah yang telah menggunung tersebut.
Setidaknya kata dia, pada momen ini DPUPR Banten menerjunkan 120 personil dan 3 alat berat untuk mempermudah proses pembersihan sampah.
“Sementara arahan Pak Gubernur agar Pemprov segera membantu Pemkab Pandeglang untuk membersihkan sampah. PUPR menerjunkan 120 personil dan 3 alat berat exca juga,” ungkap Arlan. (*/Faqih)