PANDEGLANG – Sebanyak 20 Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Partai Demokrat mendukung Yuliana Yusuf untuk maju sebagai calon ketua DPC dalam Muscab partai berlambang Mercy tersebut.
Ketua PAC Partai Demokrat Kecamatan Cikeusik, Aan W mengatakan, ia dan rekan-rekan PAC lain mendukung Yuliana Yusuf untuk maju dalam Muscab Demorat Pandeglang.
Ia menilai Yuliana Yusuf sangat pas memimpin DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang periode 2017-2022.
Bahkan dirinya sudah mendatangani surat pernyataan dukungan terhadap Wakil Ketua DPRD Pandeglang tersebut di atas secarik kertas yang dibubuhi materai.
“Kami mendukung dan siap memenangkan Ibu Yuli dalam Muscab Demokrat Pandeglang. Kami menilai Ibu Yuli memiliki loyalitas yang tinggi terhadap partai,” ujar Aan.
Dukungan untuk Yuliana Yusuf telah dibuktikan melalui deklarasi yang dihadiri 20 Ketua PAC Partai Demokrat dan pengurus DPC Demokrat Pandeglang, pada Minggu lalu (9/4/2017).
Dukungan juga disampaikan Ketua PAC Demokrat Sobang, Bahrudin dan Ketua PAC Demokrat Patia, Jaenudin.
Bahrudin mengaku akan all out mendukung Yuliana Yusuf dalam Muscab Partai Demokrat Pandeglang. Menurutnya, Yuliana Yusuf adalah sosok yang pantas memimpin DPC Partai Demokrat Pandeglang ke depan. Apalagi loyalitas, integritas, dan kapasitasnya di Partai Demokrat tak perlu diragukan lagi.
“Saya dan seluruh pengurus DPAC Demokrat Sobang siap menyukseskan Muscab Demokrat Pandeglang dengan mengatarkan Ibu Yuli menjadi ketua terpilih,” ungkap Bahrudin diamini Jaenudin dan Ketua PAC Demokrat lainnya.
Ketua PAC Demokrat Kaduhejo, Mulyadi mengatakan, menjatuhkan dukungan kepada Yuliana Yusuf adalah pilihan terbaik untuk menjadikan Partai Demokrat semakin besar.
Ia menilai, figur Yuliana Yusuf dikenal dekat dengan seluruh kader dan juga memiliki loyalitas yang tinggi terhadap partai.
Sementara saat dikonfirmasi, Yuliana Yusuf mengatakan, tidak akan mengecewakan dukungan dari pengurus dan kader Partai Demokrat di Kabupaten Pandeglang.
Namun tentu ia berharap, dukungan itu bisa dibuktikan dengan kerja nyata untuk memenangkan Muscab dan juga semakin membesarkan Partai Demokrat.
“Jika para Ketua PAC Partai Demokrat menginginkan saya maju menjadi Ketua DPC dan tentunya itu adalah amanah yang harus dijalankan dengan baik. Insya Allah dengan modal itu saya akan maju dalam Muscab Demokrat Pandeglang,” ungkap Yuliana yang juga Ketua PAC Demokrat Cadasari ini.
Ia mengaku, sudah mengantongi dukungan dari 20 Ketua DPAC Demokrat dan itu akan menjadi modal bertarung dalam Muscab Partai Demokrat Pandeglang mendatang.
“Sudah ada 20 Ketua PAC Demokrat yang mendukung saya untuk maju dan dukungan itu diperkuat melalui surat pernyataan,” tukasnya. (*)