PANDEGLANG – Kecamatan Cimanuk meraih juara terbaik kedua dalam pelaksanaan musyawarah pembangunan tingkat kecamatan, sementara yang pertama diraih oleh Kecamatan Kadu Hejo dan ke tiga Kecamatan Sumur.
Nuriah mengatakan, masuknya Cimanuk menjadi kedua terbaik merupakan prestasi, ini berkat dukungan semua pihak khususnya warga Cimanuk, serta Muspika.
“Menjadi terbaik kedua bukan hasil saya sendiri, tapi ini semua hasil warga Kecamatan Cimanuk. Mudah-mudahan ini bisa menjadi motivasi buat saya dan semua warga kedepan untuk membangun Cimanuk,” terang Nuriah.
Andi warga Cimanuk mengaku sangat kagum dengan kepemimpinan ibu Nuriah karena mampu membawa Kecamatan Cimanuk lebih baik.
“Selain Bu camat juga merakyat, ia juga faham betul pelayanan warga dan cara kerja birokrasi dalam membangun sebuah daerah wajar menjadi terbaik kedua, Bahkan kalau saya yang menilai Cimanuk terbaik pertama,” ujarnya sambil tersenyum. (*/Oriel/Gus)