HUT Ke-12 Gerindra, Anggota DPRD Serang: Terimakasih atas Kepercayaan Masyarakat

SERANG – Ungkapan rasa syukur berdatangan dari para kader Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), pada saat momen penuh makna dimana partai politik besutan Prabowo Subianto tersebut pada hari ini genap berusia 12 tahun, tepatnya tanggal 6 Februari 2020.

Kali ini ungkapan rasa syukur juga datang dari Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Serang, Kiwan Nuryadi.

Kiwan mengaku bersyukur telah menjadi bagian dari Partai Gerindra hingga saat ini. Sudah banyak pengalaman, serta hal-hal yang dilalui dengan berbagai macam dinamika, terutama selama menjadi Anggota DPRD Kabupaten Serang dari Partai Gerindra.

Kiwan dan para anggota dewan dari Partai Gerindra terus mengusung semangat perubahan hingga saat ini. Dan melalui lembaga legislatif, ia berupaya penuh untuk bisa bernilai bagi masyarakat Kabupaten Serang.

Anggota DPRD Kabupaten Serang dua periode itu mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Serang, atas kepercayaan yang dititipkan kepada Gerindra dan juga dirinya sebagai wakil rakyat.

“Terimakasih atas kepercayaan masyarakat kepada kami,” ujar Kiwan kepada Fakta Banten, Kamis (6/2/2020).

Kiwan berharap, Partai Gerindra secara organisasi dapat menjadi lebih baik lagi, dan tentu menjadi lebih besar, serta lebih mendedikasikan diri terhadap kepentingan masyarakat banyak.

“Bisa lebih besar dan menjadi partai pemenang, dan kemenangan itu bukan hanya kemenangan Partai Gerindra akan tetapi juga kemenangan seluruh elemen masyarakat,” tukasnya.

Diketahui pada Pemilu 2019 di Kabupaten Serang, Partai Gerindra merupakan pemenang kedua setelah Golkar, yakni dengan perolehan 134.289 suara. Gerindra juga berhasil meraih 8 kursi DPRD, dan salah satunya duduk di jajaran wakil ketua. (*/Qih)

Fraksi GerindraGerindraKiwan NuryadiPartai Gerindra
Comments (0)
Add Comment