Resmi Diumumkan, Ahok Kini Gabung PDIP

JAKARTA – Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok resmi menjadi kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Pengumuman resminya Ahok menjadi kader PDIP disampaikan oleh Sekretaris Dewan Pertimbangan Dewan Pimpinan Daerah PDIP Provinsi Bali, Nyoman Adi Wiryatama, di Sekretariat DPD PDIP Provinsi Bali, Jalan Banteng Baru, Denpasar.

“Beliau sudah punya KTA sejak tanggal 26 Januari. Jadi sudah resmi (sebagai anggota PDIP),” kata Adi didampingi Ahok, Jumat 8 Februari 2019.

Mengenai kehadirannya di Bali, Adi menyebut dalam kerangka silaturahmi dengan kader PDIP di Pulau Dewata. Secara kebetulan, Ahok tengah berlibur di Bali.

“Beliau selaku anggota PDI Perjuangan silaturahmi dengan kami sambil keliling-keliling. Kenapa beliau ke sini, karena sudah satu wadah dengan kami,” katanya.

Ahok sendiri terlihat mengenakan jaket berwarna merah. Di dada bagian kiri terdapat angka tiga yang merupakan nomor urut PDIP di Pemilu 2019. Padahal, ketika kali pertama tiba di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, ia mengenakan t-shirt berwarna hitam. (*/Viva)

 

AhokPDIP
Comments (0)
Add Comment