Cegah Corona, Ketua DPRD dan Walikota Serang Ajak Masyarakat Sholat Taubat Bersama

SERANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Serang beserta para ulama bersepakat akan melaksanakan sholat taubat secara bersama dan serentak di Kota Serang.

Hal itu dalam rangka meminta pertolongan kepada Allah SWT agar terhindar dari virus Corona atau Covid-19.

Ketua DPRD Kota Serang Budi Rustandi mengatakan, pihaknya beserta Pemkot Serang akan menggelar sholat taubat secara bersama dalam waktu dekat ini. Oleh karena itu dirinya meminta agar Pemkot Serang dalam hal ini Walikota Serang untuk segera membuat Surat Edaran (SE) untuk dilayangkan ke setiap masjid di Kota Serang.

“Kita akan mengadakan sholat taubat di Kota Serang, lalu walikota akan membuat edaran ke seluruh mesjid untuk diadakan sholat taubat untuk meminta permohonan pertolongan kepada Allah SWT,” kata Budi saat ditemui di Puspemkot Serang, Rabu (18/3/2020).

Menurutnya, dalam situasi dan kondisi seperti ini hal pertama yang dilakukan oleh kita meminta pertolongan kepadaNya. Karena bagaimanapun, wabah penyakit yang mematikan itu turunnya dari yang Maha Esa sebagai bentuk teguran dan ujian kepada hambanya.

“Solat taubat itu mengenai corona. Karena, ketika Allah SWT menurunkan ujian berarti kita harus intropeksi diri dan kita berdoa minta pertolonganNya,” ujarnya.

Sementara, Walikota Serang Syafruddin mengatakan, sholat taubat ini penting untuk dilaksanakan karena penyakit itu datangnya dari Allah SWT, sembuh juga dari Allah SWT.

“Kita meminta pertolongan dan berdoa agar di Kota Serang dihindari dari Corona. Untuk Surat Edarannya (SE) lagi di buat, suratnya besok saya akan tanda tangani,” katanya.

Sementara itu untuk Pemkot Serang sendiri, dikatakan Syafrudin, berencana akan melaksanakan shalat taubat di Alun-alun Kota Serang dan dihadiri semua unsur masyarakat. “Rencananya akan dilakukan di Alun-alun, tapi kami masih menunggu persiapan dana dari BPKAD Kota Serang,” tutupnya. (*/Ocit)

Pemkot Serang
Comments (0)
Add Comment