SERANG-Arus balik lebaran 2025 di Terminal Tipe A Pakupatan, Kota Serang mulai ramai dipadati pemudik pada H+3 lebaran atau hari Kamis, (3/4/2025).
Dari pantauan, pemudik arus balik mulai ramai mendatangi terminal Pakupatan dari siang hingga sore hari.
Para pemudik tersebut ada yang mengunggu bus di ruang yang telah disediakan.
Guntur (35), pemudik asal Pandeglang saat ditemui di lokasi, mengaku memilih pulang lebih awal.
Ia bilang, walaupun cuti libur lebaran 1446 H masih panjang, dirinya sengaja pulang di awal karena menghindari arus balik.
“Enaknya pulang duluan itu masih sepi, jadi bisa santai, ga terlalu diburu-buru. Lagian saya di Jakarta juga uang udah menipis, yang penting silaturahmi udah beres,” ujarnya.
“Saya nunggu bus ke Sodong, Pandeglang, berangkat dari Jakarta jam 10 pagi. Ini bawa anak, istri sama ponakan juga. Kalau di terminal Pakupatan, saya lihat dari tadi udah mulai ramai,” sambungnya.
Berdasarkan data, jumlah pemudik yang datang ke terminal Pakupatan mencapai 6.571 per Rabu (2/4).
Jumlah ini meningkat sebesar 9,1 persen dibandingkan tahun 2024 yang sebesar 6.022 pemudik.
Dari jumlah tersebut, penumpang yang berangkat sebesar 7.064 atau meningkat 14,9 persen, apabila dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 6.146 penumpang.
Namun pada Selasa (1/4) dan hari lebaran (31/3), jumlah penumpang dan jumlah keberangkatan mengalami penurunan di bawah 10 persen, jika dibandingkan tahun yang lalu. (*/Ajo)