DPP Demokrat Berikan Kepercayaan Pada Iing di Pilkada Pandeglang

 

PANDEGLANG – Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Demokrat telah memberikan kepercayaan dengan memberikan surat tugas kepada bakal calon Bupati Pandeglang Iing Andri Supriadi.

Surat tugas ini diserahkan langsung oleh Fuhaira Amin selaku Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang yang didampingi oleh Jajaran Satgas Pilkada Partai Demokrat Pandeglang.

“Alhamdulilah DPP Partai Demokrat sudah memberikan surat tugas kepada saya, dan Insya Allah ini langkah awal untuk menjemput kemenangan dan melanjutkan percepatan pembangunan di Pandeglang,” kata Iing Andri Supriadi, bakal calon bupati Pandeglang, Sabtu, (8/6/2024).

Lanjut Iing dan juga sebagai Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Pandeglang, meminta doa restu dari seluruh alim ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, para relawan dan simpatisan tanpa terkecuali.

“Insya Allah dalam waktu dekat parpol yang lain pun akan seiring, sejalan seirama bersama-sama memberikan dukungan kepada Dewi-Iing untuk kemajuan dan kemaslahatan masyarakat Kabupaten Pandeglang,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang Fuhaira Amin membenarkan, surat tugas tersebut hasil penjaringan, yang digodok ada tiga diantaranya, pasangan Iing-Dewi, Fitron-Diana, dan Yoyon.

“Yang sudah keluar yaitu untuk pak Iing. Karena yang digodok itu ada tiga, cuma kalau Pak Yoyon kan dia daftar belum menentukan pendampingnya,” ujarnya.

Menurutnya, surat tugas tersebut agar melakukan konsolidasi terutama internal partai, dan juga ke partai politik lain untuk memenuhi ambang batas 20 persen agar bisa daftar ke KPU.

“Untuk mematangkan itu, kita beri waktu selama satu bulan. Salah satunya yaitu untuk melakukan komunikasi politik dengan partai lain, sebab kita juga tidak bisa mengusung sendiri,” ungkapnya. (*/Riel)

Comments (0)
Add Comment