Gelar UMKM Award 2024, Pemkot Tangerang  Apresiasi Pelaku Usaha 

 

TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) kembali menghadirkan UMKM Award 2024 di Hotel D’Prima, Rabu (20/11/2024).

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin menyampaikan, terdapat tiga kategori dalam UMKM Award 2024 yaitu pangan, kerajinan, dan fashion.

Penghargaan ini juga untuk memacu UMKM agar terus berinovasi dan berkembang agar semakin diminati pasar.

“Tiga kategori ini menjadi hal yang menarik. Tentu jadi memacu para pelaku usaha agar terus berinovasi dan menjaga kualitas produknya. Saya mengucapkan selamat kepada para pemenang dan berpesan, agar terus meningkatkan kualitas produknya sehingga semakin diminati oleh pasar,” ungkapnya.

Di tempat sama, Kepala Disperindagkop UKM, Suli Rosadi mengatakan, penilaian bukan hanya sekadar dari rasa dan kemasan saja. Melainkan, seluruh kelengkapan usaha yang dijalankan.

“Secara keseluruhan kami nilai mulai dari surat izin, sertifikasi halal dan kelengkapan dokumen lainnya. Hal ini, juga sebagai upaya merangsang pelaku usaha lain agar terus meningkatkan kualitas-kualitas produk mereka dan sesuai dengan kriteria serta standar yang telah ditentukan,” ujarnya.

Salah seorang Juara I pada UMKM Award 2024 pada kategori pangan, Steven Kurniawan pemilik dari Granola Addict tidak menyangka produknya dapat meraih penghargaan pada ajang UMKM Award 2024.

Ia berharap, dapat menginspirasi pelaku usaha lainnya dan serta meningkatkan kualitas produknya.

“Jujur sangat tidak menyangka karena saya memulai usaha saya ini ketika kuliah di tahun 2017. Sudah banyak melewati rintangan dan sangat bangga bisa mendapatkan penghargaan ini. Mudah-mudahan, dapat menginspirasi dan dapat terus berinovasi ke depannya,” tutupnya.

Sebagai informasi, berikut adalah peraih penghargaan UMKM Award 2024

Kategori Pangan

Juara I: Steven Kurniawan – Granola Addict
Juara II: Karjo/Eryana Multidewi – Moiaa
Juara III: Jessica Pricillia – Loves Semprong

Kategori Fashion

Juara I: Andriyani – Salameena
Juara II: Findy Oktavian Apriati – Findmeera Daily Wear
Juara III: Iis Fitia Sumarni – Fith Butik

Kategori Kerajinan/Kriya

Juara I: Dicky Dies Setiawan – Daswood Handycraft
Juara II: Renny Octavia – Minimax Gallery
Juara III: Eny Wahyu Puspitoningrum – Diftria Art Crafting. (*/Red)

Comments (0)
Add Comment