Pilpres di Cilegon; Prabowo-Sandi Raih 177.568 Suara, Jokowi-Ma’ruf 77.005

Dprd ied

CILEGON – Pasangan Calon Presiden Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo-Sandiaga Uno, meraih kemenangan yang signifikan di Kota Cilegon. Hal tersebut diketahui dari hasil Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Pemilu 2019 yang dilakukan KPU Cilegon pada Sabtu (4/5/2019).

Dari perhitungan di 6 kecamatan yang sudah selesai dilaksanakan, diketahui Paslon 02 meraih kemenangan suara mutlak.

Seperti di Kecamatan Jombang Paslon 02 meraih 24.424 suara, sementara Paslon 01 raih 14.794 suara. Kecamatan Purwakarta, Paslon 02 dapat 17.770 suara, dan 01 dapat 7447 suara.

Di Kecamatan Citangkil, Paslon 02 meraih 33.557 suara, sedangkan 01 hanya dapat 11.723 suara.

Perolehan Kecamatan Ciwandan, Paslon 02 sebanyak 24.725 suara, dan 01 raih 5424 suara.
Kecamatan Grogol, Paslon 02 tembus suara 18.870, sedangkan 01 hanya dapat 6120 suara. Kecamatan Pulomerak, 02 dapat 17.002 suara, dan 01 meraih 10.917 suara.

dprd tangsel

“Hasil (perhitungan) kami tidak ada selisih dengan KPU. Alhamdulillah di semua kecamatan 02 menang, kami optimis hasilnya sama untuk kemenangan 02,” kata Tim Saksi Prabowo-Sandi, Maman Sutrisno, saat ditemui faktabanten.co.id di sela-sela Pleno Terbuka di KPU, Sabtu (4/5/2019) malam.

Maman juga menjelaskan hasil perolehan suara di 2 kecamatan lainnya.

“Dalam hitungan kami di Kecamatan Cilegon 02 dapat 18.926 suara, Paslon 01 dapat 8810. Sedangkan di Cibeber kami (Paslon 02) dapat 22.294, kalau 01 dapat 11.772 suara,” imbuhnya.

Dari hasil rekapitulasi tersebut, maka jika diakumulasikan total perolehan suara Paslon 02 di Kota Cilegon sebanyak 177.568 suara, sedangkan Paslon 01 hanya meraih 77.005 suara.

Kemenangan Prabowo-Sandi di Kota Cilegon ini disambut antusias oleh Ketua Sekber Relawan 02 Kota Cilegon, Iman Khadafi, yang mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Cilegon.

“Kami ucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah memilih Prabowo-Sandi, kami berharap perhitungan di KPU pusat berjalan adil. Ayo kita terus mengawal Pleno di daerah masing-masing, semoga nanti real count yang menang 02,” tandasnya. (*/Ilung)

Golkat ied