Dipicu Hubungan Arus Pendek, Sebuah Rumah di Cilegon Hangus Terbakar

Dprd ied

CILEGON – Dipicu percikan api dari stop kontak sebuah rumah milik Humairoh yang berlokasi di Kampung Gudang RT 03 RW 03, Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang hangus terbakar dilalap si jago merah, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun kerugian ditaksir Rp70 juta.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun di lapangan terbakarnya rumah milik Humairoh akibat hubungan arus pendek dari stop kontak yang mengeluarkan percikan api sehingga api tersebut melalap sebuah kulkas. Lalu
Api tersebut menjalar dan merambat ke plafon rumah sehingga menghanguskan rumah milik Humairoh.

dprd tangsel

“Penyebab kebakaran ini akibat hubungan arus pendek dari stop kontak listrik yang lumer dan mengeluarkan percikan api. Api cepat membesar hingga menghanguskan seluruh isi rumah milik Ibu Humairoh,” Ujar Eko Siswanto, Kasi Operasi Pemadaman dan Kesiapsiagaan pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP), Selasa (27/10/2020) dini hari.

Eko menuturkan, kurun waktu bulan Oktober 2020 ini kebakaran yang disebabkan oleh hubungan arus pendek itu berjumlah 4 kejadian.

“Dalam Oktober tahun ini kejadian kebakaran yang disebabkan oleh hubungan arus pendek itu berjumlah 4 kejadian. Maka untuk itu saya mengimbau bagi warga untuk berhati-hati dan mengganti kabel listrik yang dinilai sudah tidak layak dan sebaiknya warga memakai stop kontak dengan satu alat rumah tangga saja, tidak di jamper dengan barang alat rumah tangga lainya,” tukasnya. (*/Red/Rizal)

Golkat ied