BMKG Berencana Pasang Menara Info Gempa di Pandeglang

Dprd ied

PANDEGLANG – Sebagai upaya mendeteksi gempa bumi, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), berencana akan segera memasang menara info gempa di Kabupaten Pandeglang.

Hal tersebut disampaikan Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah II Hendro, saat melakukan ekpose bersama Sekretaris Daerah Pandeglang Pery Hasanudin di Ruang Rapat Sekda, Kamis (4/6/2020) Kemarin.

Lebih lanjut Ia mengatakan dengan adanya pemasangan menara info gempa di Kabupaten Pandeglang tentunya kita bisa langsung mengetahui dengan cepat informasi gempa tersebut.

“Biasanya BMKG bisa merilis info gempa tersebut sekitar 2 atau 3 menit setelah kejadian gempa, saat ini dengan adanya menara info gempa tersebut, saat terjadi gempa, dimana kami masih mengolah data gempa, disini bisa langsung mengetahui posisi pusat gempa”, kata Hendro.

Ia menambahkan pihaknya saat ini memasang menara info gempa di Provinsi Banten sebanyak 10 titik, sedangkan di Kabupaten Pandeglang sendiri sudah proses pemasangan di Kantor BPBD Kabupaten Pandeglang.

dprd tangsel

“Kabupaten Pandeglang merupakan salah satu wilayah yang memiliki potensi besar terhadap bencana, baik itu gempa bumi maupun tsunami”, terangnya.

Menurut rencana pemasangan alat tersebut pertengahan Bulan Juni sudah siap, diharapkan dengan adanya pemasangan menara info gempa, bisa memonitoring dan memudahkan dalam memberikan informasi.

“Karena dengan alat ini kita bisa langsung mengetahui pusat gempa dimana, dan kekuatannya berapa, semua bisa diketahui secara cepat, sehingga bisa menginformasikan kejadian tersebut langsung kepada masyarakat”, tuturnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Pandeglang Pery Hasanudin menyambut baik rencana pemasangan menara info gempa yang dilakukan oleh BMKG.

“Saya rasa sangat tepat BMKG memasang alat tersebut di Kabupaten Pandeglang, karena Kabupaten Pandeglang merupakan wilayah yang rentan bencana, baik itu bencana gempa bumi atau tsunami, sehingga dengan adanya alat ini kita bisa cepat memberikan informasi kepada masyarakat”, Pungkas Sekda. (*/Oriel)

Golkat ied