Ini 4 Calon Anggota DPD RI Dapil Banten

Ks ramadhan

SERANG – Berikut ini empat calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia dari Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Banten dengan raihan suara terbanyak berdasarkan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024.

Berdasarkan formulir D Hasil Provinsi Banten, ada empat calon Anggota DPD RI asal Provinsi Banten yang dipastikan lolos ke senayan. Keempat orang itu didominasi para calon petahana.

Mereka di antaranya Andiara Aprilia Hikmat dengan memperoleh 1.049.928 suara, disusul Abdi Sumaithi 568.577 suara, Habib Alwi 488.317 suara, dan diikuti oleh Ade Yuliasih 443.036 suara.

Meski begitu, untuk Pemilihan Anggota Legislatif DPD RI Dapil Banten ini terdapat banyak suara tidak sah dari total pengguna hak pilih.

Di lihat dari formulir D Hasil tingkat Provinsi Banten, suara tidak sah untuk DPD RI sebanyak 1.634.267 atau sekitar 22 persen lebih dari total jumlah pengguna hak pilih sebanyak 7.379.480 orang.

Jumlah suara tidak sah itu mencakup delapan kabupaten/kota se-Banten. Penyumbang suara tidak sah terbanyak adalah Kabupaten Tangerang dengan angka 463.624 atau sekitar 6,28 persen, dan Kabupaten Serang sebanyak 328.880 atau sekitar 4,45 persen. (*/Faqih)

Dprd