Koordinator Gempita Banten Bangun Koordinasi Dengan Dinas Pertanian Pandeglang

PANDEGLANG – Untuk mendukung gerakan pertanian di wilayah Banten Khususnya Pandeglang, Kordinator Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) Banten melakukan koordinasi dengan Dinas Pertanian, dan Peternakan Kabupaten Pandeglang. Hal itu dilakukan untuk membangun sinergitas antara program Gempita dan Pemerintah daerah.

Nasrullah, Koordinator Gempita Banten mengatakan, kedatanganya menemui Bupati Pandeglang dan Dinas Pertanian untuk berkoordinasi tentang program pertanian terutama untuk program pengembangan pertanian jagung.

“Kami dari Gempita akan melakukan program penggarapan lahan-lahan tidur di Pandeglang untuk menanam komoditas jagung. Tujuanya untuk bagimana kedepan pangan nasional ini bisa aman dan Pandeglang bisa menjadi daerah penyumbang pangan,” tuturnya kepada Fakta Banten.

Ia juga menjelaskan, selain itu pihaknya juga akan melakukan kegiatan dalam waktu dekat ini yakni workshop pertanian di Pandeglang, karena itu pihaknya harus  berkoordinasi dengan pihak terkait.

“Insyaallah dari kementrian Pertanianya juga akan datang dalam acara nanti, yang acaranya tinggal tiga hari lagi.”katanya.

Nasir, Kepala Bidang Pertanian Dinas Pertanian Pandeglang menyambut baik adanya gerakan dari Gempita karena ini bisa membantu produksi pangan daerah dan nasional.

“Tentunya kami dari dinas sangat mendukung karena ini sangat positif dan mampuh membantu program pemerintah,” terangya. (*)

Honda