Truk Antre Solar di SPBU Krenceng Bikin Macet, Pengendara dan Pemilik Rumah Makan Mengeluh

Dprd ied

 

CILEGON – Kelangkaan solar masih terjadi di Kota Cilegon, Provinsi Banten, pantauan langsung di lapangan pada Sabtu, 16 Desember 2023 nampak antrean panjang truk di SPBU Krenceng dan SPBU Cigading.

Antrean bahkan mengular sepanjang Jalan Raya Anyar, panjangnya antrean ini pun tak jarang mengakibatkan kemacetan.

Salah satu pengendara, Sofwan Marzuki mengatakan kemacetan terjadi hampir tiap hari akibat antrean truk di sejumlah SPBU, utamanya pada pagi hari dan jam pulang kerja.

“Kejadian kemacetan ini sudah hampir seminggu, setiap pagi dan pulang kerja saya antre berjam – jam untuk melalui jalan tersebut,” ujarnya.

dprd tangsel

“Beberapa waktu lalu saya sempet komplain ke pengelola SPBU Krenceng untuk mengurai kemacetan dengan menambah pekerja. Namun hingga kini komplain saya itu nggak digubris,” imbuhnya.

Hal yang sama juga di ungkapkan Suherman pengelola rumah makan yang berada di depan SPBU Krenceng mengaku omsetnya menurun semenjak terjadi kemacetan, pengunjung enggan mampir ke restorannya lantaran takut kesenggol oleh mobil truk.

“Sudah sepekan ini omset saya menurun 60 persen gegara kemacetan itu, saya berharap sesegera mungkin pihak yang berwenang mencari solusi agar kemacetan tersebut bisa terurai.” Katanya.

Sementara itu, Novi pengawas SPBU Krenceng mengakui penyebab kemacetan panjang ini disebabkan antrean truk yang mengisi solar di SPBU ini lantaran di SPBU lain BBM jenis solar kosong.

“Iya mas, penyebab kemacetan ini banyaknya truk yang mengantre di SPBU kami, tapi mau gimana lagi. Kalau nggak di isi kasian para sopirnya,” tutupnya. (*/Red)

Golkat ied