Terpilih Aklamasi, KH Nasim Pimpin FSPP Kecamatan Sobang Lebak

LEBAK – Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kecamatan Sobang gelar Musyawarah ke-II yang diselenggarakan di MTs Riyadul Ulum, Kampung Sela Gunung Desa Sindangjaya Kecamatan Sobang, Kabupaten Lebak, Minggu (25/10/2020).

Dalam Musyawarah tersebut Terpilih Secara Aklamasi KH. Nasim untuk memimpin FSPP Kecamatan Sobang Periode 2020-2025.

“Alhamdulillah Muscam berjalan lancar, dan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan, terima kasih kepada semua pihak yang sudah ikut mensukseskan Muscam FSPP Kecamatan Sobang,” Ujar Ade Gunawan Ketua Pelaksana Muscam FSPP Kecamatan Sobang kepada Wartawan.

“Para Guru Ngaji sangat antusias, begitu juga kehadiran muspika Kecamatan Sobang yang ikut memeriahkan Muscam ini,” pungkasnya.

Pijat Refleksi

Sementara itu Ketua FSPP Kecamatan Sobang yang baru saja terpilih, KH Nasim ada beberapa program yang dia tawarkan.

“Setelah dilantik, saya akan membuat gebrakan dan terobosan agar bagaimana FSPP Kecamatan Sobang bisa maju,” Ujarnya.

“Kedepannya kita harus punya LPTQ tingkat kecamatan, karena untuk lomba di MTQ Tingkat Kabupaten kita perlu wadah LPTQ Kecamatan, dan itu harus kita pikirkan, bila perlu kita bentuk LPTQ tingkat Desa,” lanjutnya.

“Dan kepada pimpinan pesantren yang ada di kecamatan Sobang, mari kita saling berkoordinasi untuk kemajuan Kecamatan Sobang, karena kemajuan itu ditopang oleh kekompakan kita, akan syiar Islam bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya. (*/Red/Rizal)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien