Ramaikan Hari Jadi Kosgoro 1957, PDK Banten Komitmen Kembangkan UMKM

JAKARTA – Pimpinan Daerah Kosgoro 1957 (PDK) Provinsi Banten bersama Barisan Muda Kosgoro 1957 (BMK) Provinsi Banten ramaikan gelaran Festival UMKM yang diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat Kosgoro 1957 (PPK) di Gedung DPP Partai Golkar, Jakarta.

Pada gelaran tersebut, PDK dan BMK Provinsi Banten menampilkan atau memamerkan produk-produk karya putra daerah, diantaranya, makanan khas Banten, seperti Jengkol Garing (Jering), Rengginang Bimung, Getas Bandeng & kropcok dan masih banyak lagi selain makanan, stand PDK dan BMK Provinsi Banten juga memperkenalkan souvenir khas Banten, salah satunya adalah Twins Alumunium furniture tanpa rayap yg sangat tahan lama

Ketua Umum PDK Provinsi Banten, H. Bahrul Ulum mengatakan keikutsertaannya dalam gelaran ini sebagai bentuk apresiasi pada pelaku UMKM di Provinsi Banten dan memperkenalkan produk-produk khas Banten pada Nusantara.

“PDK Kosgoro 1957 Provinsi Banten berkomitmen untuk dapat mengambangkan UMKM dalam rangka kebangkitan ekonomi pasca pandemi sebagaimana arahan Ketua Umum Partai Golkar pa Airlangga Hartarto selaku Menko Perekonomian, maka PDK Kosgoro 1957 Provinsi Banten menyambut baik kegiatan Workshop dan pameran UMKM yg digelar PPK Kosgoro dalam rangka memeriahkan HUT Kosgoro 1957 ke 64,” kata Bahrul Ulum yang juga Ketua DPRD Kabupaten Serang ikepada Faktabanten.co.id, Sabtu, (13/11/2021).

Di waktu yang sama, Ketua Umum BMK 57 Provinsi Banten, Raukhil Aziz Sumawijaya mengatakan dirinya sangat bangga dan kagum pada karya-karya putra daerah Banten. Ia juga menegaskan BMK akan terus bersinergi untuk pengembangan UMKM di Provinsi Banten.

“Dengan diadakannya festival UMKM nasional ini kami merasa bangga dan optimis akan kemajuan UMKM di Banten ini ke tingkat nasional dan BMK 57 juga akan terus komitmen bersama PDK Kosgoro 1957 Banten untuk terus memajukan UMKM sesuai arahan pak Airlangga Hartarto selaku ketum Golkar dan Menko Perekonomian,” tutup Aziz. (*/EzaYF).

Comments (0)
Add Comment