FDKC Terpanggil Jalin Kemitraan Dengan Bunda PAUD Cilegon

CILEGON – Pengukuhan Isteri Walikota Cilegon Helldy Agustian yakni, Hj Hany Seviatry Helldy sebagai Bunda PAUD Kota Cilegon, ini menjadi semangat baru dalam mewujudkan pembangunan pendidikan anak usia dini.

Dimana, masa PAUD merupakan masa golden age dan ke depan diharapkan mereka bisa menjadi golden generation bagi bangsa Indonesia.

Ketua Forum Deduluran Kitri Cilegon (FDKC) Bayu Panatagama mengatakan, kewajiban pembangunan pendidikan anak usia dini (PAUD), diwujudkan dengan bahu membahu agar lebih baik. Ini menjadi tanggung jawab semua pihak untuk tumbuh kembangan anak.

“Periode emas atau Golden Age dalam siklus pertumbuhan dan perkembangan manusia. Pada periode ini merupakan tahun-tahun berharga yang dilalui seorang anak untuk mengenali dan beradaptasi dengan berbagai macam fakta kehidupan di sekitar lingkungannya,” katanya, Senin (1/7/2021).

Bagi Bayu, hal ini merupakan proses mengenal dan beradaptasi, tentunya sangat bermanfaat untuk membantu perkembangan psikologis, kepribadiannya atau karakter maupun sosialnya.

Pijat Refleksi

“Periode emas atau Golden Age ini hanya datang sekali, sehingga apabila terlewatkan maka manfaat-manfaat yang telah disebutkan tidak akan diperoleh oleh anak tersebut. Untuk itu perlu adanya perhatian khusus dari kita semua para orang tuanya untuk mendampingi para anak melewati periode emasnya atau Golden Age tersebut,” jelasnya melalui keterangan tertulis.

Untuk itu, FDKC sebagai sebuah perkumpulan/organisasi terpanggil untuk bersama-sama dengan Bunda PAUD Kota Cilegon menjalin kemitraan.

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan peletakan dasar pendidikan yang tak bisa diabaikan, bahkan harus memperhatikan perhatian yang sungguh-sungguh dari pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat, dan yang tak kalah menentukan adalah peran tua dan keluarga.

“Di sini ibu dan ayah, atau Orangtua menjadi bagian yang sangat penting dalam program suksesi PAUD yang berbasis pada program pendidikan keorangtuaan keluarga (Parenting Education). Sehingga ada keselarahan dan kesinambungan program antara perlakuan anak di satuan PAUD dan di rumah,” tuturnya.

FDKC mengajak semua komponen masyarakat dapat berjalan sejalan dalam membangun PAUD. Agar bersama-sama mendukung PAUD dan pendidikan nasional, agar semakin dekat dengan kesejahteraan yang kita idam-idamkan bersama. (*/A.Laksono)

KPU Cilegon Terimakasih
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien