Rumah Kades di Labuan Pandeglang Habis Dilahap Si Jago Merah

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

PANDEGLANG – Rumah milik Kepala Desa Rancatereup Tati Mulyati, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, ludes terbakar dilahap si jago merah pada Rabu (5/10/2022) dinihari.

Diduga peristiwa terjadi karena adanya korsleting listrik, tidak ada korban jiwa dalam musibah itu namun kerugian mencapai ratusan jiwa.

Uun adik dari pemilik rumah mengatakan, pada malam kejadian korban mengaku tak biasanya tidur lebih awal.

Sekira pukul 22.00 wib korban sudah merasa mengantuk. Saat itu tidak ada tanda-tanda akan kebakaran.

Advert

KPU Cilegon Coblos

“Kakak saya ini tinggal berdua di rumahnya bersama anak bungsu. Anak terbesar ada di Bandung sedang kuliah, dan suaminya juga sudah meninggal beberapa waktu lalu,” kata Uun.

Uun menceritakan sekitar pukul 01.00 WIB korban sempat mendengar suara seperti kaca pecah, dan suara aneh lainnya namun tak dihiraukannya karena khawatir maling yang hendak masuk rumah.

“Sekitar jam 1 dinihari, korban sempet mendengar suara kayak kaca pecah gitu, tidak dicek hanya didengerin aja khawatir maling namun karena penasaran Kaka saya keluar eh ruangan dengan sudah terbakar saat itu juga langsung menyelamatkan dirinya dan anak,” terang Uun.

Dari kejadian ini, Uun menjelaskan barang yang berhasil diselamatkan oleh korban hanya satu unit kendaran Toyota Fortuner sementara harta benda lainya semua habis dilalap api.

“Sementara surat-surat penting, uang, emas, motor dan lain-lain hangus terbakar. Bahkan pakaian pun hanya baju yang nempel di badannya aja,” terangnya. (*/Gus)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien