Ribuan Meter Kabel Penerangan Jalan Hilang di JLS Cilegon, Dishub Minta Warga Waspada
CILEGON – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cilegon mengungkapkan bahwa sekitar 1.000 meter kabel Penerangan Jalan Umum (PJU) di sepanjang Jalan Lingkar Selatan (JLS) Cilegon telah hilang, diduga akibat aksi pencurian.
Heri Suheri, Kepala Dishub Kota Cilegon menyampaikan bahwa kejadian ini diketahui setelah Walikota Cilegon melakukan peninjauan langsung ke lokasi.
Dari hasil pengecekan, ditemukan sekitar 13 titik tiang PJU yang kabel bawah tanah maupun kabel udaranya sudah tidak ada.
“Kita kaget juga, ada yang hilang kabel atas, kabel bawah, bahkan NCB-nya pun ikut raib. Total panjang kabel yang hilang kami perkirakan mencapai 1.000 meter, dan ini masih dalam proses pendataan,” ujarnya saat diwawancarai, Rabu (28/5/2025)
Heri mengaku sudah bersurat kepada tiga kecamatan, yakni Ciwandan, Citangkil, dan Jombang, guna meminta bantuan pengamanan aset.
Selain merugikan secara material, hilangnya fasilitas ini juga membahayakan keselamatan pengguna jalan.
“Penerangan ini bukan hanya soal kenyamanan, tapi juga menyangkut keselamatan lalu lintas. Kami mengimbau masyarakat agar segera melapor jika melihat aktivitas mencurigakan di sekitar tiang-tiang PJU,” tegasnya.
Lebih lanjut, Dishub mengonfirmasi telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk menindaklanjuti kasus ini.
Bahkan kasus serupa yang pernah terjadi di wilayah Ciwandan sebelumnya sudah dilimpahkan ke pengadilan.
“Pihak kepolisian sudah mulai melakukan langkah-langkah penanganan. Kita harap kasus serupa tidak terjadi lagi ke depannya,” tambahnya.
Dishub berharap adanya kesadaran kolektif dari masyarakat untuk ikut menjaga infrastruktur publik yang vital bagi kelancaran dan keamanan lalu lintas di Kota Cilegon. (*/Ika)
