Jajaran BKKBN Banten Kirab Konvoi di Kota Serang, Beri Banyak Bantuan dan Pelayanan Pada Masyarakat
SERANG-Jajaran Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Banten melakukan kirab konvoi menggunakan sepeda motor dan mobil.
Agenda konvoi itu dilepas oleh Gubernur Banten Andra Soni di rumah dinasnya, pada Senin (23/6/2025) pagi.
Kirab yang diikuti sekitar 30 motor lebih itu merupakan salah satu rangkaian acara dalam memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32.
Konvoi yang diikuti oleh Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) BKKBN Banten, mengelilingi Kota Serang serta memberikan banyak bantuan kepada masyarakat.
Adapun lokasi tujuan kirab melalui menuju Puskesmas Kota Serang. Para pemotor yang menggunakan stiker bertuliskan KB sekitar pukul 08.00 WIB lebih keluar dari rumdin Gubernur Banten.
Rute yang dilalui ialah jalur Pocis, Lopang, Terminal Cangkring, Sumur Pecung, Ciceri, Kaligandu serta berakhir di KSB Kota Serang.
Di beberapa titik, diberikan pelayanan kontrasepsi jangka panjang, pelayanan kesehatan lansia, pelayanan donor darah, serta pemberian bantuan sembako untuk masyarakat.
Sebelum konvoi, diadakan terlebih dahulu apel pagi. Gubernur Banten Andra Soni dalam sambutannya mengapresiasi kinerja BKKBN Banten serta mendukung program-program yang dicanangkan.
Tentunya politikus Gerindra itu mendukung program-program BKKBN Banten yang selama ini terus konsisten membangun lingkungan keluarga yang ideal.
“Melalui program KB, tingkat pertumbuhan penduduk dapat ditekan. Program ini merupakan program sangat besar. KB memberikan kontribusi menekan angka kelahiran,” kata dia.
“Program KB membutuhkan pemangku kepentingan, terlebih Banten belum sepenuhnya mendapatkan bonus demografi. Saya berharap keluarga berencana senantiasa ditingkatkan, menjangkau keluarga miskin dan lainnya,” tutupnya.
Demikian Deputi KSPK BKKBN RI, Nopian Andusti, mengungkapkan bahwa pelepasan kirab ini dilakukan beriringan dari Sabang sampai Merauke.
Peringatan Harganas, kata dia, merupakan momentum penting dalam membangun Indonesia melalui keluarga. Nilai-nilai pendidikan, sosial, agama merupakan ajaran awal yang dikenalkan oleh lingkungan keluarga.
“Harganas bukanlah hanya semata-mata seremoni, tetapi Harganas suatu momentum betapa pentingnya keluarga. Mulai dari pendidikan pertama, kita mendapatkan dikenalkan nilai-nilai pendidikan, sosial, agama,” ucapnya. (*/Ajo)
